Ayah Emil Audero Ogah Anaknya Bela Timnas, Asisten Shin Tae-yong Buka Suara

Respons asisten Shin Tae-yong tanggapi pernyataan ayah Emil Audero.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Jum'at, 26 November 2021 | 17:15 WIB
Emil Audero Mulyadi (Sumber: Twitter)

Emil Audero Mulyadi (Sumber: Twitter)

Bolatimes.com - Asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Yoo Jae-hoon, ikut buka suara soal ramainya kabar ayah Emil Audero Mulyadi yang menolak anaknya memperkuat skuat Garuda.

Belum lama ini viral di media sosial terkait pernyataan ayah Emil Audero, yaitu Edy Mulyadi yang menyebutkan anaknya tidak berambisi untuk perkuat Timnas Indonesia.

Video tersebut awalnya dibagikan akun TikTok @agniakhn yang kemudian viral di media sosial. Dalam video itu, ayah Emil dengan tegas mengatakan anaknya ingin bermain di Piala Dunia.

Baca Juga: Kisah Ralf Rangnick Kena Tekel Horor sebelum Jadi Pelatih Top Incaran MU

"Mimpi kali. Kalau si Emil ingin jadi pemain Piala Dunia ya yang harus ambil di sana dong (Italia). Kita lolos Asia aja enggak, apalagi Piala Dunia. Enggak usah lah, apa sih penghargaanya di sini," ucapnya.

Ayah Emil Audero juga tidak ambil pusing dengan pemberitaan yang menyebutkan bahwa anaknya akan susah menembus skuat Gli Azzurri yang punya deretan kiper kelas dunia seperti Donnarumma dan Alex Meret.

"Itu kan bahasanya media di sini. Media sini mau nulis apa saja ya silahkan. Enggak lah, kemungkinan engga (bela Timnas Indonesia). Terlalu rugi," pungkasnya.

Baca Juga: Ralf Rangnick, Melatih Sejak Muda dan Jadi Tumbal Proyek Klub Red Bull

Nah, pernyataan tersebut akhirnya viral dan kini asisten Shin Tae-yong di skuat Garuda yang bernama Yoo Jae-hoon angkat bicara. Menurutnya para staf kepelatihan sudah mengetahui bahwa Emil memang ingin bertahan di Italia.

Maka dari itu, jajaran staf di Timnas Italia tidak menanggapi isu soal Emil Audero yang muncul. Bahkan dia mendoakan agar kiper Sampdoria itu bisa sukses di negeri Pizza.

Asisten Shin Tae-yong, Yoo Jae-hoon buka suara soal ayah Emil Audero yang menolak anaknya bela Timnas Indonesia. (Instagram/pace_yoojaehoon)
Asisten Shin Tae-yong, Yoo Jae-hoon buka suara soal ayah Emil Audero yang menolak anaknya bela Timnas Indonesia. (Instagram/pace_yoojaehoon)

"Sebenarnya sudah tau sebelumnya. Makanya kita tidak tanggapi dengan isu-isu yang tidak benar. Sukses di sana," tulisnya via Instagram Stories, Jumat (26/11/2021).

Baca Juga: AS Roma ke 16 Besar Liga Konferensi Eropa, Jose Mourinho Masih Kesal?

Terlepas dari itu, Shin Tae-yong kini meminta PSSI untuk memproses empat pemain keturunan Indonesia. Mereka adalah Kevin Diks, Jordi Amat, Mees Hilgers, dan Sandy Walsh.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak