Mulai Bersinar, 3 Alasan Egy Maulana Harus Perpanjang Kontrak di FK Senica

Egy Maulana tampaknya cocok bermain di FK Senica. Perlahan, dirinya mulai memunculkan sinarnya

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Kamis, 04 November 2021 | 06:00 WIB
Egy Maulana Vikri perkuat FK Senica. (Dok. FK Senica/Instagram @fk_senica)

Egy Maulana Vikri perkuat FK Senica. (Dok. FK Senica/Instagram @fk_senica)

Bolatimes.com - Egy Maulana Vikri terus melanjutkan mimpinya untuk bermain di Eropa. Winger Timnas Indonesia itu kini membela tim asal Slovakia, FK Senica.

Sosok asal Sumatera Utara itu resmi bergabung dengan FK Senica pada 30 Agustus 2021. Diketahui dari sang agen, Dusan Bogdanovic, durasi kontrak Egy di sana yaitu 6 bulan.

Meski begitu, menurut sang agen opsi untuk diadakannya perpanjangan kontrak terbuka lebar. Hal ini tentunya menjadi kesempatan bagus buat Egy untuk terus berkarier di Eropa.

Baca Juga: Pengaturan Skor Liga 2: Pelatih Perserang Dipastikan Tidak Terlibat

Beberapa alasan berikut juga menjadi faktor penting kenapa Egy Maulana Vikri harus memperpanjang kontraknya di FK Senica.

1. Atmosfer Sepak Bola Eropa

Egy Maulana Vikri punya andil besar dalam kemenangan FK Senica atas Besenova. (Dok. FK Senica)
Egy Maulana Vikri punya andil besar dalam kemenangan FK Senica atas Besenova. (Dok. FK Senica)

Tidak banyak pemain Indonesia yang punya kesempatan dan berani untuk berkarier di luar negeri. Oleh karena itu Egy harus memaksimalkan kesempatannya yang bisa merasakan atmosfer sepak bola Eropa.

Baca Juga: Pengaturan Skor Liga 2: Pemain Perserang Diiming-imingi Uang Rp 150 Juta

Terlebih dengan usia yang masih sangat muda, pengalaman bermain di Eropa ini akan menjadi modal positif yang dibawa Egy ketika dipanggil memperkuat Timnas Indonesia.

Tak cuma itu, kesempatan Egy untuk mendapatkan link bermain di Eropa besar kemungkinan akan terbuka lebar jika dia memperpanjang kontraknya di FK Senica.

2. Mendapat Kepercayaan di FK Senica

Baca Juga: Link Live Streaming Mata Najwa, "PSSI Bisa Apa Jilid 6: Lagi-Lagi Begini"

Egy Maulana Vikri debut bersama FK Senica. (Instagram/@egymaualanavikri)
Egy Maulana Vikri debut bersama FK Senica. (Instagram/@egymaualanavikri)

Tak seperti di Lechia Gdansk, Egy mendapat lebih banyak kesempatan bermain saat bergabung dengan FK Senica.

Sebagai perbandingan, selama tiga musim berada di Lechia (2018-2021), Egy hanya bermain 10 kali dengan total durasi bermain sebanyak 132 menit. 
Sementara selama berada di FK Senica, sudah diturunkan dalam 9 pertandingan di Liga Slovakia dan Piala Slovakia. Dari jumlah bermainnya itu, Egy Maulana Vikri total sudah mendapatkan 445 menit bermain.

3. Asah Kemampuan

Baca Juga: 5 Eks Pemain Perserang Resmi Dihukum Komdis karena Pengaturan Skor

Egy Maulana Vikri debut bersama FK Senica. (Instagram/@egymaualanavikri)
Egy Maulana Vikri debut bersama FK Senica. (Instagram/@egymaualanavikri)

Dengan berkompetisi di sepak bola Eropa dan kasta tertinggi, kemampuan Egy pun akan ikut terasah. Hal ini bisa dilihat dari kontribusi Egy untuk FK Senica.

Dari 9 pertandingan yang sudah dilakoni Egy Maulana Vikri di Liga Slovakia dan Piala Slovakia, pemain bernomor punggung 17 ini sudah mencatatkan 3 assist. Bukan tidak mungkin publik sepak bola Tanah Air akan segera mendapat kabar baik tentang gol debut Egy bersma FK Senica.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak