Atta Halilintar Blusukan ke Sukoharjo, AHHA PS Pati Didoakan Ukir Prestasi

Atta Halilintar ajak puluhan anak dari Panti Asuhan Aisyiyah.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Senin, 04 Oktober 2021 | 17:48 WIB
Atta Halilintar. (Suara.com/Yuliani)

Atta Halilintar. (Suara.com/Yuliani)

Bolatimes.com - Bos AHHA PS Pati FC, Atta Halilintar, dikabarkan telah blusukan ke Bekonang, Kabupaten Sukoharjo pada Minggu (3/10/2021). Dalam kesempatan itu, tim Atta Halilintar didoakan bisa meraih prestasi di Liga 2 2021.

Bersama Putra Siregar, Atta Halilintar beerada di Kota Solo untuk mendampingi AHHA PS Pati FC yang bertanding melawan PSCS Cilacap, Senin (4/10/2021) sore WIB.

Di tengah kesibukannya menemani AHHA PS Pati, Atta dan Putra Siregar bluskan dan mengajak puluhan anak dari Panti Asuhan Aisyiyah, Bekonang, Sukaharjo berkeliling Kota Solo.

Baca Juga: PSG Takluk dari Rennes, Imbas 3 Pemain Berpesta dengan Model Hot Prancis?

Duo chairman AHHA PS Pati ini memang sengaja menjemput para anak panti asuhan berkeliling demi melepas penat. Mereka pun mengajak anak-anak makan bersama di kawasan Kartasura, Sukoharjo.

“Terima kasih adik-adik semua, semoga bisa mendoakan yang terbaik untuk kami AHHA PS Pati ke depan. Semoga ini satu dari ribuan hari untuk kebahagiaan adik-adik semua kesayangan Nabi Muhammad SAW. Selalu semangat, kejar cita-cita, kejar mimpi-mimpi kalian. Yakin lah kita semua bisa sukses,” ucap Atta Halilintar seperti dikutip dari Solopos.com.

Unggahan Atta Halilintar usai laga Persis Solo vs AHHA PS Pati. (Instagram/@attahalilintar)
Unggahan Atta Halilintar usai laga Persis Solo vs AHHA PS Pati. (Instagram/@attahalilintar)

Senada dengan Atta, Putra Siregar juga meminta doa kepada anak-anak agar tim yang dibawanya mampu berprestasi di Liga Indonesia.

Baca Juga: Liga 2 2021: PSIM Yogyakarta Bertekad Kalahkan Hizbul Wathan FC

Pengurus Panti atim Putri Aisyiyah Bekonang, Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo, Suci, mengucapkan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan dua sosok kondang Indonesia itu.

“Syukur alhamdulillah kami mendapatkan anugerah yang luar biasa ini. Semoga AHHA PS Pati dapat mengukir prestasi terbaik di Liga Indonesia,” kata Suci.

Sementara itu, AHHA PS Pati FC mendapatkan hasil kurang maksimal ketika menghadapi PSCS Cilacap pada Senin (4/10/2021) di Stadion Manahan Solo.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Laga Liverpool Vs Manchester City yang Berakhir Imbang

Klub milik Atta Halilintar kalah 1-2 dari PSCS Cilacap. Dua gol PSCS Cilacap dicetak oleh Taufan Hidayat dan Qischil Gandrum Minny, sedangkan AHHA PS Pati memperkecil ketertinggalan oleh Riski Novriansyah.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak