Jadwal Sepak Bola PON Papua 2021: Maluku Utara Tantang Tuan Rumah

Laga Maluku Utara vs Papua akan digelar di Stadion Mandala, Jumat (1/10/2021) sore ini.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Jum'at, 01 Oktober 2021 | 10:03 WIB
Logo PON Papua 2021. (Dok. Kemenlu)

Logo PON Papua 2021. (Dok. Kemenlu)

Bolatimes.com - Jadwal sepak bola PON Papua 2021 hari ini. Tim sepak bola putra Maluku Utara akan melawan tuan rumah Papua, Jumat (1/10/2021) sore ini. Laga tersebut akan digelar di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Jumat, mulai pukul 15.00 WIT.

Kendati sama-sama memasuki laga berbekalkan kemenangan dalam pertandingan pertama masing-masing, Papua mempunyai keuntungan masa istirahat lebih panjang karena terakhir bermain Senin, sedangkan Maluku Utara sehari sebelumnya.

Hal itu pula yang diharapkan pelatih kepala sepak bola putra Papua, Eduard Ivakdalam bisa dimanfaatkan oleh pemain-pemainnya saat menghadapi Maluku Utara.

Baca Juga: Striker PSIS Hari Nur Tak Dipanggil Timnas, Ini Penjelasan Shin Tae-yong

"Kami ada waktu tiga hari, sedikit lebih panjang kesempatan untuk pemulihan kondisi dibandingkan Malut. Itu harus bisa kami manfaatkan kelebihan satu hari," kata Eduard, Kamis (30/9/2021) malam.

Eduard juga mengatakan timnya bakal memperlakukan laga melawan Maluku Utara laiknya partai final, sebagaimana sudah disepakatinya bersama para pemain untuk setiap pertandingan yang dimainkan dalam PON Papua.

Lawan Papua, Maluku Utara juga tidak akan membiarkan tuan rumah melenggang mulus, mengingat mereka juga berpeluang lolos ke babak enam besar apabila menang di Stadion Mandala sore nanti.
Dua tempat enam besar

Baca Juga: Saddil Ramdani Batal Gabung Timnas Indonesia, Ini Alasannya

Dua tempat lain pada babak enam besar juga bisa dipastikan oleh dua tim lain yang bertanding Jumat sore ini.

Jawa Timur juga bisa memastikan lolos ke babak enam besar dan status juara Grup B apabila bisa membukukan kemenangan saat menghadapi Jawa Tengah di Stadion Mahacandra, Kota Jayapura.

Jawa Timur membawa bekal positif kemenangan telak 3-0 atas Sulawesi Selatan dalam pertandingan pertama, sementara Jawa Tengah imbang 1-1 menghadapi Sumatera Utara.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Darwin Nunez, Incaran yang Justru Bikin Barcelona Merana

Kedua tim saat ini berada di bawah Sumatera Utara yang mengumpulkan empat poin di puncak klasemen sementara Grup B, setelah mengalahkan Sulawesi Selatan Kamis kemarin.

Bila Jawa Tengah menjungkalkan Jawa Timur, maka persaingan dua slot enam besar dari Grup B bakal semakin memanas.

Sementara itu di Grup C, Sulawesi Utara akan berhadapan dengan Kalimantan Timur di Stadion Barnabas Youwe, Sentani, Kabupaten Jayapura.

Baca Juga: 7 Pemain Gratisan Berlabel Bintang di Musim Panas 2022, Siapa Mau Beli?

Sebagaimana Papua dan Jatim, Sulawesu Utara berpeluang mengunci satu tempat babak enam besar sekaligus status juara grup apabila mengalahkan Kalimantan Timur.

Ini karena Sulawesi Utara sudah mengalahkan Aceh dalam pertandingan pertama dan bila skenario terbaik yang maka skuad asuhan Rudi Manumpil bakal melenggang.

Berikut jadwal pertandingan lanjutan penyisihan grup sepak bola putra PON Papua Jumat sore ini (dalam WIT).

15.00 (A) Maluku Utara vs Papua di Stadion Mandala, Kota Jayapura
15.00 (B) Jawa Tengah vs Jawa Timur di Stadion Mahacandra, Kota Jayapura
15.00 (C) Sulawesi Utara vs Kalimantan Timur di Stadion Barnabas Youwe, Kabupaten Jayapura

(Arief Apriadi)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak