Tak Tinggal Diam, Shin Tae-yong Tanggapi Kritikan Tajam Pelatih PSM

Shin Tae-yong tidak tinggal diam metode latihannya dikritik Milomir Seslija

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Senin, 20 September 2021 | 17:20 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong memimpin latihan di Stadion Madya, Jakarta. (dok. PSSI)

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong memimpin latihan di Stadion Madya, Jakarta. (dok. PSSI)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tidak tinggal diam mengenai kritikan pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija. Ia menulis jawaban terbuka melalui Instagram pribadinya, Senin (20/9/2021).

Shin Tae-yong berterima kasih atas kritikan Milomir Seslija. Ia setuju bahwa pemain Indonesia memiliki skill individu yang apik dan fisik dasar yang bagus. Namun, itu dinilai akan lebih baik lagi jika kemampuan fisiknya ditingkatkan lagi.

"Kepada coach Milo (PSM Makasar). Terima kasih atas pendapatnya. Menurut saya sepak bola itu sangat dibutuhkan fisik dasar," tulis Shin Tae-yong.

Baca Juga: Demi Jadi Cristiano Ronaldo, Pemain Ini Rela Makan Kotoran Kuda

"Saya menilai para Pemain Indonesia pasti akan menjadi jauh lebih baik, jika para pemain dapat meningkatkan fisik," lanjutnya.

"Skill individu para pemain Indonesia sangat baik. Tetapi jika meningkatkan kemampuan fisik, pasti sepak bola Indonesia akan menjadi lebih kuat," tulis Shin Tae-yong lagi.

"Sekali terima kasih atas pendapat yang diberikan oleh coach Milo. Semoga tim atau klub coach milo menjadi lebih baik dan kuat," tuturnya menutup.

Baca Juga: Body Goals Idaman, 5 Pesona Fanny Ghassani Kenakan Sportwear

Sebelumnya, Milomir Seslija memberikan kritikan tajam kepada Shin Tae-yong yang terlalu banyak latihan fisik ketika pemusatan latihan. Ia juga menilai Shin Tae-yong terlalu memaksa Indonesia untuk menjadi Korea Selatan.

"Menurut saya, terlalu banyak latihan fitness di timnas. Padahal pemain Indonesia itu lahir dengan kebugaran yang bagus," kata Milo usai laga PSM vs Persebaya Surabaya.

"Apakah pelath-pelatih Timnas tidak lihat pertandingan di sini, talenta yang ada sekarang? Pelatih timnas membawa apa yang dia mau, menjadikannya seperti pemain-pemain Korea," lanjutnya.

Baca Juga: 10 Pemain dengan Bayaran Tertinggi di Serie A, Juventus Mendominasi

"Seharusnya dia beradaptasi dengan semua yang ada di Indonesia. Dia harus lakukan approach yang berbeda. Jangan apa yang dilakukan di Korea juga dilakukan di sini," tuturnya menambahkan.

Menariknya, kritikan Milo ditanggapi Shin Tae-yong. Secara terbuka melalui Instagram pribadinya, ia menghargai dan berterima kasih atas kritik eks pelatih Arema FC tersebut.

Shin Tae-yong juga setuju bahwa pemain Indonesia memiliki skill individu yang mumpuni serta fisik dasar yang bagus. Namun, kemampuan itu akan bagus lagi apabila diimbangi fisik yang kuat.

Baca Juga: Kisah Sukses Steaua Bucharest, Tak Pernah Kalah 3 Musim Beruntun

"Kepada coach Milo (PSM Makasar). Terima kasih atas pendapatnya. Menurut saya sepak bola itu sangat dibutuhkan fisik dasar," tulis Shin Tae-yong.

"Saya menilai para Pemain Indonesia pasti akan menjadi jauh lebih baik, jika para pemain dapat meningkatkan fisik," lanjutnya.

"Skill individu para pemain Indonesia sangat baik. Tetapi jika meningkatkan kemampuan fisik, pasti sepak bola Indonesia akan menjadi lebih kuat," tulis Shin Tae-yong lagi.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak