Absen Gegara Cedera, Asnawi Mangkualam: Sangat Bersyukur Tak Parah

Asnawai Mangkualam absen dua pekan.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Senin, 13 September 2021 | 21:00 WIB
Penampilan Asnawi Mangkualam bersama Ansan Greeners. (Twitter/@KLeagueUnited)

Penampilan Asnawi Mangkualam bersama Ansan Greeners. (Twitter/@KLeagueUnited)

Bolatimes.com - Asnawi Mangkualam terpaksa absen membersamai Ansan Greeners FC, lantaran cedera yang dialami usai bertanding menjamu Busan I-Park.

Kondisi tersebut membuat Asnawi Mangkualam diminta istirahat dan absen berlaga selama dua pekan. Hal ini diumumkan oleh Ansan Greeners melalui akun Instagram resminya, Minggu (12/9/2021).

"Kami ingin menginformasikan tentang cedera yang dialami Asunawi dalam pertandingan melawan Busan I-Park pada tanggal 12 lalu," tulis Ansan Greeners FC.

Baca Juga: Haus Kemenangan, Cristiano Ronaldo Ajak Pemain Man United Tampil Matang

"Dari hasil pemeriksaan tersebut, diperlukan masa pemulihan sekitar 2 minggu karena cedera ringan pada hamstring," sambungnya.

Klub K-League 2 itupun mengajak fan untuk mendoakan Asnawi Mangkualam agar segera pulih dan bisa berlaga lagi.

"Kami mohon banyak dorongan dan dukungan dari para fans agar Asunawi bisa kembali ke lapangan dalam keadaan sehat," tandasnya.

Baca Juga: Kisah Alireza Beiranvand, Pesepak Bola Pernah Hidup Jadi Gelandangan

Asnawi Mangkualam saat berlatih bersama Timnas Indonesia (dok. PSSI).
Asnawi Mangkualam saat berlatih bersama Timnas Indonesia (dok. PSSI).

Mengutip Suara.com, dalam pertandingan melawan Busan I-Park, eks pemain PSM Makassar itu melakukan pelanggaran di kotak terlarang yang membuat lawan dapat hadiah penalti.

An Byong-jun yang ditugaskan sebagai algojo sukses membuat Busan I-Park unggul pada menit ke-49. Namun, Asnawi ditarik di pertengahan babak kedua setelah menunjukkan rasa sakit dan memegangi paha karena cedera.

Ansan Greeners kemudian bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-75 melalui gol Lee Sang-min. Pertandingan selesai dengan skor 1-1.

Baca Juga: Profil Alexis Saelemaekers, Pemain AC Milan yang Ribut dengan Pelatih Lazio

Teranyar, Asnawi juga mengabarkan masalah cedera yang dialami melalui Instagram miliknya, Senin (13/9/2021). Ia membenarkan harus istirahat dua pekan.

"Hari yang tak beruntung harus istirahat dua minggu," ujar Asnawi Mangkualam.

Asnawi Mangkualam cedera. (Instagram/@asnawi.bhr)
Asnawi Mangkualam cedera. (Instagram/@asnawi.bhr)

Dalam postingannya, salah satu pemain andalan Indonesia itupun memperlihatkan hasil rotgen kakinya. Meski terluka, Asnawi masih bersyukur kalau cederanya tak parah.

Baca Juga: Gara-gara Cristiano Ronaldo, Para Pemain Man United Takut Makan Junk Food

"Sangat bersyukur karna tidak parah. Menuju pemulihan," tulisnya sembari menyertakan emoji tangan berotot.

Followers Asnawi Mangkualam pun ramai memberikan dukungan dan semangat agar pemain 21 tahun tersebut lekas pulih.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak