Mengenal Gita Dewi Mulyani, Wasit Wanita Indonesia yang Gugur Akibat Sakit

Gita Dewi Mulyan adalah wasit futsal.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Minggu, 15 Agustus 2021 | 09:48 WIB
Gita Dewi Mulyani. (Instagram/@gitadewimulyani)

Gita Dewi Mulyani. (Instagram/@gitadewimulyani)

Bolatimes.com - Kabar duka menyelimuti dunia futsal Indonesia. Wasit wanita bernama Gita Dewi Mulyani meninggal dunia pada Kamis (12/8/2021) malam WIB.

Gita Dewi Mulyani menghembuskan nafas terakhir setelah sempat berjuang melawan infeksi paru-paru pada masa kehamilannya.

Menurut keterangan suami almarhumah, Wahyu Gunawan, Gita Dewi tutup usia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Serang, Banten.

Baca Juga: Real Madrid akan Main di Liga Inggris?

Hal itu disampaikan Wahyu Gunawan melalui sebuah keterangan yang diunggah melalui akun Instagram milik Gita Dewi Mulyani.

“Gita meninggal dunia sekitar pukul 18.00 di RSUD Serang karena infeksi paru-paru dan lemah jantung dalam proses kehamilan 28 minggu (Tes PCT negatif Covid-19),” bunyi keterangan dalam akun Instagram Gita Dewi Mulyani.

Gita Dewi Mulyani. (Instagram/@gitadewimulyani)
Gita Dewi Mulyani. (Instagram/@gitadewimulyani)

Profil Gita Dewi Mulyani

Baca Juga: Raphael Varane Resmi Diperkenalkan Man United

Gita Dewi Mulyani merupakan wasit perempuan asal Tasikmalaya yang sempat menjadi wasit sepak bola. Ia lahir pada 12 Mei 1996.

Pada awal kariernya, Gita mengikuti latihan di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) PS UPI (Universitas Pendidikan Indonesia). Pada Januari 2014, Gita mengikuti penataran wasit futsal level 3.

Sejauh ini, wasit berparas cantik itu sudah mendapatkan lisensi C2 untuk sepak bola dan level 2 untuk futsal. Pada tahun 2017, Gita lulus dari Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) UPI.

Baca Juga: MU dan Chelsea Menang, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris

Gita sempat memimpin pertandingan sepak bola. Namun, beberapa tahun terakhir ini dia menjadi pengadil di Pro Futsal League atau Liga Futsal Profesional di Indonesia.

Selain itu pula, ia juga sempat memimpin sejumlah pertandingan di Women Pro Futsal League 2020.

Gita juga telah melepas masa lajang setelah menikahi Wahyu Gunawan yang juga sama-sama berprofesi sebagai wasit. Pernikahan itu berlangsung pada 7 Februari 2021. 

Baca Juga: Profil Okto Maniani, Eks Bintang Timnas yang Kini Terjun di Partai Politik

Tentu, kepergian Gita meninggalkan duka mendalam bagi dunia futsal di Indonesia. Hal ini karena tidak banyaknya wasit perempuan di olahraga ini.

Selain terkenal karena profesinya sebagai wasit, Gita Dewi juga diketahui sebagai pendukung setia klub Liga 1, Persib Bandung.
Hal itu tampak dari sejumlah unggahan di akun Instagram pribadinya yang kerap kali mengenakan jersi tim Maung Bandung.

Kontributor: Muh Adif Setyawan
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak