Liga 1 dan Liga 2 Ditunda, Ini Penjelasan PSSI dan PT LIB

Liga 1 dan Liga 2 ditunda hingga akhir Juli.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 30 Juni 2021 | 10:01 WIB
Logo Liga 1 2020.

Logo Liga 1 2020.

Bolatimes.com - Liga 1 2021 yang sedianya mulai bergulir pada 9 Juli mendatang akhirnya resmi ditunda. Hal ini disampaikan langsung oleh PSS dan  PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Pengumuman penundaan Liga 1 dilakukan oleh PSSI dan PT LIB secara virtual kepada awak media, Selasa (29/6/2021). Penundaan harus dilakukan agar penyebaran virus corona tidak semakin meluas.

"Maka dengan ini kami sampaikan pertama PSSI kemarin telah terima surat dari Satgas Covid. Isi surat tersebut meminta PSSI dan PT LIB menunda Liga 1 sampai akhir Juli 2021," kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi saat jumpa pers virtual, Selasa (29/9/2021).

Baca Juga: Pose Santai Pakai Bikini, Jess Amalia Bikin Netizen Gaduh

"PSSI memahami dan atas dasar kemanusiaan kami mengikuti arahan pemerintah melalui Satgas Covid-19 saat ini. PSSI beri dukungan kepada pemerintah untuk menekan penyebaran Covid-19 dengan menunda kompetisi," jelasnya.

Belum diketahui kapan pasti kompetisi dijadwalkan ulang. Yang jelas PSSI dan PT LIB akan berkomunikasi dengan pihak-pihak terkait jika sudah memungkinkan dijalankannya kompetisi.

"Semata-mata ini karena pandemi bukan karena hal lain," sambung Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno.

Baca Juga: 8 Momen Epik Babak 16 Besar Euro 2020, Pesta Gol hingga Penebusan Dosa

"Tentu dalam waktu dekat kapan bergulirnya kembali ini ranah federasi. Tentu kami akan mempersiapkan diri agar lebih siap," jelas Sudjarno.

Selain Liga 1, Liga 2 juga ditunda. Semula kompetisi strata nomor dua di Tanah Air itu dijadwalkan kick-off dua pekan setelah Liga 1 bergulir.

Untuk Liga 2 memang perencanaannya masih belum matang. Jadwal pasti, regulasi, dan format pertandingan belum diumumkan oleh PT LIB selaku operator.

Baca Juga: Jerman Tersingkir dari Euro 2020, Jadi Ending Pahit Joachim Loew

Sebelum Liga 1 ditunda, turnamen pramusim Piala Wali Kota Solo juga ditunda karena hal yang sama. Turnamen yang diikuti oleh delapan tim itu tadinya mulai bergulir pada 29 Juni 2021.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak