Profil Persipura Jayapura, Tim Mutiara Hitam yang Tak Pernah Gagal Bersinar

Profil Persipura jadi salah satu hal yang paling banyak dicari, menyusul isu bakal bubarnya tim ini.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Selasa, 29 Juni 2021 | 15:30 WIB
Para pemain pesepak bola Persipura melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang PSM Makasar pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (27/9/2019). Persipura menang atas PSM Makasar dengan skor akhir 3-1. ANTARA FOTO/Umarul Faruq/foc.

Para pemain pesepak bola Persipura melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang PSM Makasar pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (27/9/2019). Persipura menang atas PSM Makasar dengan skor akhir 3-1. ANTARA FOTO/Umarul Faruq/foc.

Bolatimes.com - Selalu jadi pesaing kuat dan tim yang disegani lawan-lawannya, Persipura Jayapura tak pernah absen dalam setiap gelaran kompetisi yang berlangsung di Indonesia. Profil Persipura Jayapura sendiri terlihat cukup impresif, dengan diperkuat pemain-pemain bintang dan berada di bawah kepemimpinan Jacksen Tiago.

Profil Persipura Jayapura

Lahir pada 1 Mei 1963, tim berjuluk Mutiara Hitam ini merupakan salah satu kekuatan di kancah persepak bolaan nasional. Selain jadi tim dan pesaing kuat pada setiap kompetisi, Persipura juga jadi rumah untuk banyak pemain bintang berkualitas yang kemudian ditarik ke timnas secara reguler.

Baca Juga: Profil Persik Kediri: Sejarah, Julukan, dan Daftar Pemain untuk Liga 1 2021

Prestasi terbesarnya di tingkat internasional adalah mencapai babak semifinal Piala AFC pada tahun 2014 lalu. Di tingkat nasional, prestasinya tak lagi perlu diragukan. Puncaknya ketika mereka berhasil menyabet gelar juara Divisi Utama pada tahun 2005. Mereka juga berhasil menjuarai turnamen yang sama, pada tahun 2009, 2011, dan 2013.

Skuad Persipura untuk Liga 1 2021

Masih dipegang oleh Jacksen Tiago, berikut susunan pemain Persipura Jayapura untuk Liga 1 2021 nanti.

Baca Juga: Profil Budi Sudarsono, Legenda Timnas Indonesia yang Dijuluki si Ular Piton

Penjaga gawang : Fitrul Rustapa, Dede Sulaiman, Geri Mandagi, M. Londok.

Pemain bertahan : D. Monim, I. Wamiau, Henrique Motta, R. Salampessy, E. Awes, D. Dumakiek, I. Lestaluhu, W. Horota, Y. Pae, I. Ansanay.

Pemain tengah : N. Alom, F. Yoku, M. Tahir, T. Matsunaga, T. Numberi, P. Womwsiwor, Todd Ferre, Ian Kabes.

Baca Juga: Daftar Kekalahan Terbesar dalam Sejarah Sepak Bola, Ada Brasil dan Barca

Pemain depan : B. Solossa, G. Mandowen, R. Kayame, Y. Pahabol, Y. Bokhashvili.

Isu Bubarnya Persipura

Persipura Jayapura sempat diterpa isu terancam bubar karena Bank Papua yang menjadi sponsor utamanya menarik diri. Namun demikian dapat dipastikan bahwa Mutiara Hitam akan tetap berlaga di kompetisi nasional kasta tertinggi yang akan segera dilaksanakan beberapa waktu mendatang.

Baca Juga: Profil Xavi Hernandez, Gelandang Top hingga Dijuluki The Puppet Master

Itu tadi sedikit ulasan profil Persipura Jayapura yang bisa kami bagikan. Semoga Mutiara Hitam kembali pulih dari segi finansial, sehingga ia bisa berkompetisi dengan lancar pada gelaran yang akan diadakan.

Jaya terus untuk Persipura Jayapura dan persepakbolaan Indonesia, dan selamat berjuang pada setiap tim yang akan berkompetisi pada Liga 1 2021 yang akan segera diadakan dalam waktu dekat ini!

Kontributor: I Made Rendika Ardian
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak