Bolatimes.com - Timnas Indonesia harus menelan kekalahan telak o-4 lawan Vietnam beberapa hari lalu. Meski demikian, skuat Garuda bertekad petik poin penuh saat melawan Uni Emirat Arab di laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan terakhir Grup G di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia kontra UEA. Adapun duel kontra UEA akan tersaji di Stadion Zabeel, Dubai, pada 11 Juni mendatang.
"Walaupun kita mengalami kekalahan dari Vietnam, tetapi kemauan para pemain masih tetap sama dan tinggi untuk bisa mendapatkan hasil yang baik," kata Shin Tae-yong dalam rilis PSSI.
Baca Juga: Mengerikan! Intip Starting XI Pemain Top Eropa yang Absen di Euro 2020
Akan tetapi, ada evaluasi yang harus dilakukan oleh Shin Tae-yong. Salah satunya memperbaiki suasana tim agar lebih termotivasi saat melawan UEA.
"Dengan begitu kita harus memperbaharui suasana tim, sehingga saat nanti melawan UEA kita bisa memberikan hasil positif,” tambah mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.
Pasca kekalahan dari Vietnam, Shin Tae-yong belum memberikan materi latihan yang banyak. Ia ingin lebih dahulu kembalikan kebugaran pemain terutama bagi pemain yang tampil penuh saat lawan Vietnam.
Baca Juga: Deretan WAGs Timnas Jerman di Euro 2020, Cantik-cantik Semua!
"Karena kemarin laga baru berakhir malam hari, jadi para pemain istirahat tadi pagi, dan sore ini, Selasa (8/6/2021) latihannya pun tujuan kita memang untuk pemulihan saja," pungkasnya.