Kapten Vietnam Ngeri dengan Materi Pemain Muda Timnas Indonesia

Para pemain muda TImnas Indonesia bikin kapten Vietnam keder.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Senin, 07 Juni 2021 | 15:30 WIB
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia usai berhasil membobol gawang Thailand di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, UEA, Kamis (3/6/2021). (Dok. PSSI).

Selebrasi para pemain Timnas Indonesia usai berhasil membobol gawang Thailand di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, UEA, Kamis (3/6/2021). (Dok. PSSI).

Bolatimes.com - Kapten Vietnam, Que Ngoc Hai, mengaku Timnas Indonesia sudah banyak berubah di bawah asuhan Shin Tae-yong banyak membawa pemain muda ke dalam skuat.

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022. Meski sudah dipastikan tidak akan lolos, Timnas Indonesia berencana membalas kekalahan di pertemuan pertama yang berakhir 1-3 untuk kemenangan Vietnam.

Di sisi lain, Vietnam juga mengincar tiga poin demi mengamankan tiket ke babak final kualifikasi. Vietnam kini berada di puncak Grup G dengan koleksi 11 poin dari lima pertandingan.

Baca Juga: Resmi Jadi Presiden Arema FC, Ini Alasan Penunjukan Gilang Widya Pramana

Menghadapi Indonesia, bek sekaligus kapten Vietnam mengaku bahwa skuat Garuda kini sudah banyak mengalami perubahan. Dia juga khawatir dengan ancaman para pemain Indonesia.

"Indonesia sudah banyak berubah sejak leg pertama. Para pemain mudanya ingin menunjukkan kualitas ke pelatih baru. Laga ini tidak akan mudah bagi Vietnam dibanding melawan Malaysia dan UAE. Karena itu, tim harus bekerja keras," ucap Que Ngoc Hai dikutip dari VN Express pada Senin (7/6/2021).

Kapten Timnas Vietnam, Que Ngoc Hai.(VN Express)
Kapten Timnas Vietnam, Que Ngoc Hai.(VN Express)

Que Ngoc Hai menyebutkan bahwa dia telah melihat permainan Indonesia saat menahan imbang Thailand dengan skor 2-2. Berkaca dari laga tersebut, jelas Vietnam juga akan mendapatkan tekanan.

Baca Juga: Intip 5 Potret Ariel Tatum, Foto KTP-nya Aja Cantik Banget

"Ini jauh lebih sulit dari pertemuan pertama. Mereka punya pelatih baru dan sekelompok pemain muda dengan semangat tinggi, penuh rasa lapar, dan ingin mengekspresikan diri menuju SEA Games."

"Kami menyaksikan mereka (Indonesia) melawan Thailand. Indonesia menunjukkan semangat juang tinggi. Ketika kami memimpin, tentu kami harus mempersiapkan diri dengan baik secara taktik dan mental. Tujuan Vietnam sudha jelas adalah tiga poin," pungkasnya.

Baca Juga: Body Goals! Intip 5 Potret Cantik Vanessa Angel saat Olahraga

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak