Kagumi Keramahan Indonesia, Ini Impian Marc Klok yang Bersiap Jadi WNI

Pemain Persija Jakarta berdarah Belanda, Marc Klok, membeberkan harapan besarnya setelah nanti sah menjadi WNI.

Arsito Hidayatullah | BolaTimes.com
Selasa, 06 Oktober 2020 | 23:11 WIB
Marc Klok saat baru saja resmi dikontrak sebagai pemain Persija Jakarta. (Dok. Persija)

Marc Klok saat baru saja resmi dikontrak sebagai pemain Persija Jakarta. (Dok. Persija)

Bolatimes.com - Pemain tim Persija Jakarta berdarah Belanda-Indonesia, Marc Klok, selangkah lagi mungkin segera resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Hal itu setelah keinginan mantan playmaker PSM Makassar tersebut mendapat lampu hijau dari beberapa pihak, termasuk dari DPR RI.

Menjelang kepastian itu, Klok pun membeberkan harapan besarnya setelah nanti sah menjadi WNI. Salah satu yang sangat diinginkannya adalah ikut membawa Timnas Indonesia meraih prestasi.

"Saya berharap bisa memperkuat dan meraih prestasi bersama Timnas Indonesia nantinya. Itu harapan terbesar saya," kata Marc Klok melalui keterangan resminya, Selasa (6/10/2020).

Baca Juga: Lanjutan Liga 1 2020 Kembali Harus Ditunda, Ini Reaksi Kubu Persija Jakarta

Lebih jauh, pemain berusia 27 tahun itu mengaku sangat menikmati berada di Indonesia. Diakui Klok, masyarakat Indonesia yang sangat ramah menjadi salah satu faktor baginya hingga memutuskan pindah kewarganegaraan.

"Selama ini saya menikmati bisa bermain di Liga Indonesia, serta tertarik juga dengan kultur budaya Indonesia yang dikenal dengan keramahannya," papar pemain yang di Persija bermain di posisi gelandang tengah itu.

"Terima kasih kepada Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan) dan pihak-pihak yang telah membantu saya dalam proses naturalisasi ini. Saya merasa senang, semua proses yang sudah dilakukan bisa berjalan dengan lancar," tandas Marc Klok menyampaikan rasa terima kasihnya.

Baca Juga: Daftar Pemain Naturalisasi yang Pernah Berseragam Persija, Siapa Saja?

[Reporter: Adie Prasetyo Nugraha]

*Artikel ini sebelumnya juga sudah dipublikasikan di Suara.com.

Baca Juga: Pakai Dress Ketat, Pemain Persija Putri Ini Pamerkan Pose Seksi Menggoda

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak