Baru 21 Tahun, Pemain Bali United Ini Pilih 'Pensiun' Demi Jadi Polisi

Anan Lestaluhu meninggalkan Bali United demi akan mengikuti tes kepolisian.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 05 Agustus 2020 | 21:00 WIB
Anan Lestaluhu saat masih berseragam Bali United. (Dok. Bali United)

Anan Lestaluhu saat masih berseragam Bali United. (Dok. Bali United)

Bolatimes.com - Kabar mengejutkan dari skuat Bali United jelang dilanjutkannya Liga 1 2020. Pemain muda mereka bernama Anan Lestaluhu memutuskan pamit dari skuat Serdadu Tridatu demi menggapai karier yang lain.

Melansir dari laman resmi Bali United, Anan Lestaluhu rela melepas kariernya sebagai pesepak bola profesional demi mewujudkan mimpi menjadi polisi. Pemain 21 tahun itu pun telah berpamitan. 

"Saya ingin menyampaikan banyak terima kasih kepada tim pelatih dan abang senior semua atas kerja sama dan bimbingan yang diberikan kepada saya selama ini. Saya bangga bisa menjadi bagian tim Bali United, dan dapat pelajaran berharga dalam tim ini," ujar Anan Lestaluhu.

Baca Juga: Susul Leeds dan West Brom, Fulham Kembali ke Liga Primer Inggris

"Saya mohon pamit dari tim ini, karena akan mengikuti tes kepolisian untuk karier saya selanjutnya. Saya juga memohon maaf jika selama ini ada kesalahan disengaja maupun tidak sengaja kepada semua pihak dalam tim Bali United. Mohon doanya tim pelatih dan abang-abangku agar dilancarkan karierku selanjutnya," tandasnya.

Anan Lestaluhu bersama kekasihnya. (Dok. Bali United)
Anan Lestaluhu bersama kekasihnya. (Dok. Bali United)

Sejak didatangkan dari Persija Jakarta pada musim 2019, Anan belum mendapatkan menit bermain yang cukup. Ia hanya dua kali tampil yakni pada saat melawan Persipura dan Arema, itupun tidak bermain secara penuh.

Anan juga menjadi pemain muda yang memiliki nasib mujur ketimbang pemain lainnya di Liga Indonesia. Ia mencatatkan dua kali juara secara beruntun bersama Persija Jakarta (2018) dan Bali United (2019).

Baca Juga: Tak Gabung TC Timnas, Tapi Ikut Latihan Bali United, Spaso Ungkap Alasannya

Sementara itu, skuat Bali United sudah memulai latihan sejak Senin (3/8/2020). Pelatih Stefano Cugurra mengatakan pada latihan awal, seluruh pemain akan diberikan porsi latihan secara berjenjang. Pertama kali berkumpul, tim akan fokus pada adaptasi fisik.

Setelah itu, baru tim akan langsung diberikan latihan teknik dan taktik agar para pemain siap dalam menghadapi dua kompetisi sekaligus yakni Liga 1 Indonesia dan Piala AFC 2020.

"Program latihan sudah kita siapkan. Kita akan mulai latihan dari awal sebab sudah lama tidak latihan bersama tim. Tentu latihan fisik, teknik dan taktik yang akan tetap jadi fokus tujuan kami," kata Teco.

Baca Juga: Begini Penampakan Kapal Mewah Cristiano Ronaldo Seharga Rp 105 Miliar

(Antara)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak