Resmi Diundur, Ini Jadwal Terbaru Piala Asia U-16 2020

AFC mengubah jadwal Piala Asia U-16 2020

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Sabtu, 13 Juni 2020 | 15:00 WIB
Seorang fotografer memotret pesepak bola Timnas Indonesia U-16 usai melawan Timnas Cina U-16 pada laga kualifikasi Piala AFC U-16 2020 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Minggu (22/9/2019). Pertandingan berakhir imbang dengan skor 0-0. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.

Seorang fotografer memotret pesepak bola Timnas Indonesia U-16 usai melawan Timnas Cina U-16 pada laga kualifikasi Piala AFC U-16 2020 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Minggu (22/9/2019). Pertandingan berakhir imbang dengan skor 0-0. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.

Bolatimes.com - Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) resmi mengubah jadwal gelarab Piala Asia U-16 2020 di Bahrain karena adanya pandemi virus corona. Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti pun menyambut positif pengunduran jadwal turnamen.

Pada jadwal terbarunya, Piala Asia U-16 2020 akan berlangsung pada 25 November hingga 12 Desember mendatang. Sebelumnya, ajang ini sendiri seharusnya digelar pada 16 September - 3 Oktober 2020.

Kepastian digesernya jadwal ini diketahui setelah AFC mengirimkan surat kepada PSSI pada Kamis (11/6/2020), setelah sebelumnya pada Jumat (5/6/2020) lalu menggelar rapat yang membahas penyelenggaraan turnamen serta protokol kesehatan pertandingan selama pandemi belum berakhir.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Gagal Penalti, Juventus Tetap Lolos ke Final Coppa Italia

Bima Sakti mengatakan mudurnya jadwal ini membuat timnya bisa melakukan persiapan lebih maksimal. Ada jeda waktu yang cukup lama sebelum skuat Garuda Asia --julukan Timnas Indonesia U-16-- terjun di putaran final Piala Asia U-16 2020.

"Ada positifnya dengan mundurnya jadwal Piala Asia U-16. Saat ini kami baru bisa melakukan latihan secara virtual karena masih dalam pandemi COVID-19. Jadwal mundur, berarti kami bisa mempersiapkan diri secara lebih ideal lagi," kata Bima Sakti dalam keterangan resminya, Jumat (12/6/2020).

Bima mengatakan akan terus memantau kondisi anak-anak asuhannya. Ke depan, Timnas Indonesia U-16 pun akan menggelar beberapa pertandingan uji coba, meski laga-laga hampir pasti bakal dihelat secara tertutup.

Baca Juga: Tahu Sora Aoi? Eks Bintang Porno Ini Pernah Digosipkan Dekat dengan Drogba

"Kami terus memantau kondisi para pemain dan perkembangan kapan pemusatan latihan bisa dimulai lagi. Tentunya pemusatan latihan di lapangan dengan para pemain berlatih bersama-sama," tutur Bima.

"Selain itu kami juga butuh uji coba internasional untuk terus mematangkan tim, dan ini sudah kami koordinasikan dengan Direktur Teknik PSSI (Indra Sjafri)," papar legenda Timnas Indonesia itu. 

Sebagai informasi tambahan, di seeder Piala Asia U-16 2020, Timnas Indonesia U-16 sendiri berada di pot 2 bersama Australia, Korea Utara, dan Oman.

Baca Juga: Punya Nazar Bugil, Ini 5 Potret Seksi Fans Cantik Chelsea Jessica Lopes

Sementara itu, pengundian babak grup ajang tersebut akan dilaksanakan pada Kamis (18/6/2020) pekan depan. 

Adapun untuk Piala Asia U-19 2020 yang berlangsung di Uzbekistan tidak mengalami perubahan jadwal, yaitu tetap pada 14-31 Oktober mendatang.

Timnas Indonesia U-19 ini juga berada di pot 2 bersama Jepang, Tajikistan, dan Australia.

Baca Juga: Klasemen Terbaru La Liga 2019/2020, Sevilla Tempel Real Madrid

Penulis: Adie Prasetyo

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak