Tekad Braif Fatari Tembus Tim Utama Persija Jakarta

Braif Fatari memiliki ambisi besar bersama Persija.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 13 Mei 2020 | 07:00 WIB
Brief Fatari (kiri) dan Brian Fatari (kanan) saat diperkenalkan sebagai pemain baru Persija Jakarta. [dok. Media Persija]

Brief Fatari (kiri) dan Brian Fatari (kanan) saat diperkenalkan sebagai pemain baru Persija Jakarta. [dok. Media Persija]

Bolatimes.com - Pemain muda Persija Jakarta, Braif Fatari punya ambisi besar dalam karier sepakbolanya. Gelandang serang belia berusia 18 tahun itu berhasrat secepatnya menembus tim utama Persija.

Meski dinilai memiliki talenta yang luar biasa, Braif sejauh ini memang hanya berkutat bersama Tim Persija U-20 dan masih belum menembus tim senior.

Masuk ke tim utama Persija sendiri jelas bukan perkara mudah, terlebih di Liga 1 2020 ini.

Baca Juga: Manajer Persita Pesimis Liga 1 2020 Bisa Dilanjutkan, Ini Alasannya

Sebagai seorang gelandang, youngster asal Papua kelahiran Manado itu harus bersaing dengan pemain-pemain tengah top macam Marc Klok, Evan Dimas, Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu, hingga Sandi Sute.

Akan tetapi, Braif tak berkecil hati. Gelandang bertinggi 180 cm itu tetap mencanangkan target untuk sesegera mungkin menembus tim utama Persija.

"Tentu keinginan saya dapat bermain dan melakukan debut bersama tim senior Persija di Liga 1, di Liga 1 2020 mungkin jika nantinya kompetisi dilanjutkan. Mimpi saya adalah secepatnya menembus tim utama Persija," kata Braif seperti dilansir laman resmi Persija.

Baca Juga: Tekad Seorang Youtuber Samai Rekor Lari Kylian Mbappe, Begini Hasilnya

"Tentu jadi kebanggaan tersendiri bagi saya jika bisa membela Persija," sambungnya.

Meski sulit, Braif mengaku bakal terus bekerja keras agar bisa mewujudkan mimpinya.

"Saya akan kerja keras sampai saya dapat kesempatan bermain di tim senior. Saya akan maksimalkan latihan dengan sungguh-sungguh. Jika nantinya diberikan kesempatan bermain, tentu tidak akan saya sia-siakan!" tukas personel Timnas Indonesia U-19 dan Garuda Select itu.

Baca Juga: Marc Klok Tambah Tato Baru Bergambar David Beckham, Keren Banget!

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak