Bolatimes.com - Social distancing atau menjaga jarak sosial menjadi salah satu hal yang dianjurkan oleh pemerintah Indonesia untuk mencegah penyebaran virus corona.
Social distancing ini cukup menyulitkan bagi seseorang untuk melakukan kegiatan yang tidak bisa dilakukan sendiri, seperti potong rambut misalnya.
Namun, gelandang Barito Putera, Rizky Pora, memiliki solusi yang cukup unik untuk bisa potong rambut, tetapi tidak mengesampingkan social distancing.
Baca Juga: Bima Sakti Beberkan Kiat Jitu agar Pemain Timnas U-16 Terhindar dari Corona
Winger yang kerap membela Timnas Indonesia tersebut meminta si tukang cukur rambut menggunakan tongkat. Cara memotong rambutnya pun jadi tidak seperti pada umumnya alias agak berjauhan.
Momen ini diunggah oleh Rizky Pora di Instagram pribadinya. Ia juga memberikan penjelasan bahwa foto yang dibagikan adalah potret cukur distancing.
"Cukur distancing," tulis Rizky Pora.
Baca Juga: Eks Striker Timnas Brasil Hulk Resmi Menikah dengan Keponakan Mantan Istri
Unggahan nyeleneh kapten Barito Putera ini mendapat berbagai komentar dari netizen. Beberapa di antaranya dari rekan sesama pesepak bola, seperti Mark Klok, Ricardo Salampessy, dan Marcel Sacramento yang memberikan emoticon tertawa.
Liga 1 2020 sendiri tengah ditangguhkan hingga 29 Mei karena wabah virus corona. Andai situasi membaik, kompetisi akan kembali bergulir pada 1 Juli, tetapi jika sebaliknya maka akan dibatalkan.
Baca Juga: Shin Tae-yong Siap Bawa Muka-muka Baru ke Timnas, Siapa Saja?