Bolatimes.com - Penyerang asing Persebaya Surabaya, David da Silva, ternyata memiliki hobi nyentrik di balik tubuhnya yang besar dan berotot. Jika pesepak bola lainnya kebanyakan main game sepak bola, ia justru hobi main games PlayerUnknown's Battlegrounds alias PUBG.
David bahkan mengaku sudah keracunan game PUBG sejak dua tahun lalu. Mulanya ia tertarik bermain saat pertama kali berseragam Persebaya karena banyak pemain yang juga suka memainkan game bergenre battle royal tersebut.
''Saya bermain PUBG sejak 2018. Waktu baru awal gabung Persebaya, tahunya dari pemain lain dan ofisial tim yang banyak anak mudanya. Setelah itu ikut main dan bentuk tim,'' ungkap David da Silva, dikutip dari laman resmi klub.
Baca Juga: Cerita Mengerikan Wali Kota Bergamo soal Liga Champions: Bak Bom Biologis
David menambahkan, ia gemar memainkan game PUBG bersama rekan setimnya, seperti Irfan Jaya, Muhammad Hidayat, serta Alwi Slamat. Selain itu, ia juga kerap bermain bersama Bonek yang tergabung dalam satu tim.
''Hampir sepanjang waktu saat libur. Kalau sudah main, saya tidak menyentuh hal lain. Saya fokus menyelesaikan game di masa istirahat tim. Karena saya hanya punya waktu sedikit,'' kata pemain asal Brasil tersebut.
Lebih lanjut, David pun kini kian leluasa memainkan game favoritnya tersebut. Selepas melakukan latihan ringan di masa karantina akibat merebaknya virus corona ini, ia menyempatkan bersama bersama timnya.
Baca Juga: Harry Kane Sebentar Lagi Pulih 100 Persen
''Dalam situasi seperti sekarang ini, selain latihan tentu main game PUBG. Ada teman luar tim juga yang ikut main bareng. Dari game ini, komunikasi dan kerjasama yang kami cari. Seru sekali, apalagi saat menang,'' tandas pemain 30 tahun tersebut.