Bolatimes.com - Persija Jakarta sukses mengatasi perlawanan Borneo FC dengan skor 3-2 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, dalam laga pekan pembuka Liga 1 2020, Minggu (1/3/2020) sore.
Sampai half-time, Persija tampaknya terlalu kuat bagi sang tamu. Persija unggul 2-0 atas Borneo FC di babak pertama.
Dua attacker Persija tampil gemilang di paruh pertama ini, dengan Osvaldo Haay masuk scoresheet pada menit ke-21, sebelum Marko Simic menggandakan keunggulan tuan rumah lewat golnya pada menit ke-36.
Baca Juga: Aji Tak Khawatir Soal Aksi Mahmoud Eid di Laga Persija Vs Persebaya
Bagi Osvaldo, ini adalah gol debutnya untuk Persija di laga resmi setelah bergabung dengan skuat Macan Kemayoran pada bursa transfer jelang musim 2020.
Memasuki babak kedua, Borneo FC yang melempem di babak pertama berhasil bangkit dan tampil spartan sehingga membuat Persija cukup ketar-ketir.
Penyerang Francisco Torres memperkecil skor bagi Borneo FC pada menit ke-71, namun gol Evan Dimas Darmono pada menit ke-86 kembali membuat Persija menjauh 3-1.
Baca Juga: Hasil Verifikasi Keluar, Persik Bisa Gunakan Stadion Brawijaya Jadi Kandang
Seperti halnya Osvaldo, ini juga merupakan gol debut bagi Evan dengan kostum Persija Jakarta.
Setelah gol Evan, Borneo FC kembali bikin gol di injury time babak kedua, di mana bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo melakukan gol bunuh diri.
Tim tamu mengejar 2-3, namun sempitnya waktu membuat Borneo FC harus pulang dari lawatan ke Jakarta kali ini dengan tangan hampa. Persija berhasil mengamankan kemenangan tipis nan penting di pekan perdana Liga 1 2020.
Baca Juga: Setien Sebut Pemenang El Clasico Belum Tentu Jadi Juara
Soal proses gol-gol yang terjadi di laga ini, gol pertama berawal dari umpan terobosan Riko Simanjuntak yang berhasil diterima Marco Motta, yang lantas mengirim crossing ke tengah.
Kiper Borneo FC, Gianluca Pandeynuwu gagal mengantisipasinya dengan baik dan bola liar jatuh di kaki Osvaldo, yang dengan mudah tinggal mencocornya ke dalam gawang.
Untuk gol kedua, berawal dari penetrasi Motta, bola kemudian diteruskan kepada Riko. Simic lantas tak melakukan kesalahan dalam menyelesaikan crossing Riko. 2-0!
Masuk babak kedua di mana Borneo mencetak gol pada menit ke-71, lewat sebuah serangan balik, Dedi Hartono mendapatkan ruang untuk melepaskan crossing dari sisi kanan penyerangan.
Francisco Torres lantas tak menyia-nyiakan bola kiriman tersebut untuk memperkecil ketertinggalan Borneo.
Empat menit jelang waktu normal berakhir, selepas sepakan sudut Borneo yang gagal, Persija langsung melakukan serangan balik cepat.
Evan Dimas yang masuk sebagai pemain pengganti pun melepaskan tembakan mendatar ke tiang dekat tanpa mampu diantisipasi kiper Gianluca.
Di masa injury time, usaha Terens Puhiri berbuah gol kedua Borneo di partai ini. Sepakannya coba dihadang Ryuji Utomo dengan kepalanya, namun bola justru masuk ke gawang Persija sendiri.
Susunan Pemain
Persija Jakarta XI: Andritany Ardhiyasa (C), Marco Motta, Maman Abdurrahman, Ryuji Utomo, Rezaldi Hehanusa, Sandi Sute, Rohit Chand, Marc Klok, Riko Simanjuntak, Osvaldo Haay, Marko Simic.
Borneo FC XI: Gianluca Claudio, Diego Michiels (C), Andika Kurniawan, Javlon Guseynov, Kevin Gomes, Wahyudi Hamisi, Nuriddin Davronov, Sultan Samma, Diogo Campos, Guy Junior, Fracisco Torres.