Tak Juga Muncul di TC Timnas Senior, Ini Tugas Baru Indra Sjafri

TC timnas senior sudah berjalan sejak 14 Februari namun Indra Sjafri tak juga muncul.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Senin, 17 Februari 2020 | 20:00 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan) berbincang dengan asisten pelatih Indra Sjafri saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan) berbincang dengan asisten pelatih Indra Sjafri saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Bolatimes.com - Pemusatan latihan tim nasional Indonesia senior digelar sejak 14 Februari 2020. Namun, tidak seperti di pemusatan latihan (TC) timnas U-19 beberapa waktu lalu di Indonesia dan Thailand, di pemusatan latihan timnas senior, Indra Sjafri yang sebelumnya ditunjuk sebagai salah satu asisten pelatih Shin Tae-yong, tidak terlihat.

Menanggapi pertanyaan banyak pihak ihwal keberadaan Indra Sjafri, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule angkat bicara. Menurutnya, Indra tidak mendampingi Shin Tae-yong karena mendapat tugas baru dari PSSI.

Mantan Kapolda Metro Jaya itu menyebut Indra Sjafri ditugaskan sebagai pendamping Direktur Teknik Timnas Indonesia. Indra ditugaskan untuk membantu Direktur Teknik Timnas Indonesia Danurwindo yang usianya kini sudah 72 tahun.

Baca Juga: Simak! Berikut Tujuh Fakta Menarik Jelang Duel Chelsea Vs Man United

"Beliau ada tugas berkaitan dengan direktur teknik, karena memang Direktur Teknik Pak Danurwindo itu sudah sepuh, sehingga gerakan yang berkaitan dengan teknik kami meminta bantuan dari coach Indra," kata Iwan Bule saat ditemui di MNC Tower, Jakarta, Senin (17/2/2020).

"Jadi tentunya kami perlu bantuan dari yang bersangkutan untuk selalu berada dengan kami, yang di mana direktur teknik ini mempunyai tugas yang cukup berat juga," tambahnya.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kedua kanan) bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali (kedua kanan), Sekjen PSSI Ratu Tisha Desria (kiri) dan Direktur Teknik Tim Nasional Indonesia PSSI Danurwindo (kanan) meninjau seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kedua kanan) bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali (kedua kanan), Sekjen PSSI Ratu Tisha Desria (kiri) dan Direktur Teknik Tim Nasional Indonesia PSSI Danurwindo (kanan) meninjau seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

"Saat ini masih belum lepas. Tapi tadi kami sudah rapat Exco, kami akan tarik ke direktur teknik, bersama Danurwindo. Dia (Danurwindo) cukup kewalahan kita tahu Coach Danurwindo usia sudah 72, sehingga mobilitasnya cukup kurang," jelasnya.

Baca Juga: Begini Proses Pergantian Nama Tira Persikabo Jadi Persikabo 1973

"Kami habis ini harus mutar ke beberapa tempat berkaitan dengan baik itu mengecek Garuda Select di Birmingham, kemudian latihan lain yang memerlukan Coach Indra untuk bersama kami, sehingga kami bisa menjelajah dari usia 16, 19, 23 dan senior," ungkapnya.

Untuk menjadikan Indra Sjafri sebagai direktur teknik, PSSI hanya tinggal ketok palu. Karena hal itu sudah disepakati dalam rapat Exco PSSI.

"Tinggal kami nanti memutuskan. Kemudian nanti Coach Indra gabung bersama kami," pungkasnya.

Baca Juga: Persebaya Siapkan Acara Nobar usai Laga Semifinal Digelar Tanpa Penonton

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak