Persija Jakarta Bantai Persela, Ini Klasemen Grup B Piala Gubernur Jatim

Persija Jakarta memulai laga perdananya dengan mengesankan.

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 11 Februari 2020 | 17:50 WIB
Striker Persija Jakarta Marko Simic berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Mitra Kukar dalam laga terakhir Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (9/12/2018). (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Striker Persija Jakarta Marko Simic berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Mitra Kukar dalam laga terakhir Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (9/12/2018). (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Bolatimes.com - Persija Jakarta meraih kemenangan besar pada laga perdananya di Grup B Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim) . Skuat Macan Kemayoran menang 4-1 atas Persela Lamongan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (11/2/2020).

Pada pertandingan tersebut, Marko Simic berhasil mencetak tiga gol ditambah satu dari Novri Setiawan. Sementara eks pemain Juventus yang baru merapat ke kubu Macan Kemayoran, Marco Motta berhasil menciptakan satu assist di laga tersebut.

Sementara gol semata wayang Persela diciptakan oleh Rafinha di babak pertama.

Baca Juga: Resmi! PSSI Umumkan 34 Pemain yang Dipanggil TC Timnas Indonesia

Jalannya pertandingan

Persija tampil menekan sejak pertandingan dimulai. cepat sudah diincar oleh Persija ketika menggempur pertahanan Persela.

Namun, gol cepat yang dicari Persija baru tecipta di menit 19. Riko Simanjuntak yang menyusur dari pinggir lapangan mengirim umpan ke tengah kotak penalti. Marko Simic yang tak terkawal dengan mudah menyundul bola ke dalam gawang.

Baca Juga: Link Live Streaming Arema FC Vs Sabah FA di Piala Gubernur Jatim

Unggul 1-0 membuat Persija tidak mengendurkan serangan. Riko Simanjuntak dan kawan-kawan terus membuat kekacauan di lini belakang Persela.

Memasuki menit ke-30, Persija berhasil menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Novri Setiawan yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor, setelah menerima umpan Marco Motta.

Persela bukan tanpa serangan, beberapa kali mereka membahayakan gawang Andritany Ardhiyasa. Terbukti mereka berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang.

Baca Juga: Viral #UnSubscribePersib, Subscribers Persib Malah Naik 20 Ribu Lebih

Sempat ditepis oleh Andritany, Rafinha berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit 37. Skor 1-2 bertahan hingga turun minum.

Pertandingan di babak kedua berlangsung lebih imbang. Persela mulai menekan pertahanan Pasukan Ibu Kota.

Namun kedua tim masih belum bisa mengubah papan skor lantaran Persija dan Persela masih sulit menembus pertahanan lawan masing-masing.

Baca Juga: Link Live Streaming Bali United Vs Than Quang Ninh, Hanya di Sini!

Persija mendapat hadiah penalti pada menit ke-59 setelah terjadi pelanggaran di kotak penalti. Simic yang menjadi algojo suskes membawa Persija menjauh 1-3.

Sepuluh menit berselang, Macan Kemayoran terus menekan pertahanan lawan. Akan tetapi Marko Simic dan kawan-kawal belum berhasil menambah keunggulan.

Di Menit ke-81 belum ada gol tambahan untuk kedua tim dan Persija masih mendominasi serangan.

Simic tampil sangat gemilang di laga ini. Pemain asal Kroasia itu berhasil menciptakan gol ketiganya pada menit 89, setelah menerima assist dari Evan Dimas.

Skor 4-1 untuk kemenangan Persija bertahan hingga laga usai.

Kemenangan ini membuat Persija menduduki klasemen sementara Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 dengan perolehan tiga poin. Sementara Persela berada di urutan keempat.

Berikut klasemen terbaru Grup B Piala Gubernur Jatim 2020:

1. Persija (4-1): 3 Poin

2. Arema FC: 0 Poin

3. Sabah FA: 0 Poin

4. Persela Lamongan (1-4) 0 Poin

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak