Bolatimes.com - Bruno Matos dipastikan tak lagi berseragam Bhayangkara FC di Liga 1 2020. Namun, pemain asal Brasil itu sepertinya tidak akan menganggur lama lantaran sejumlah klub dikabarkan meliriknya, termasuk Persib Bandung.
Persib melirik Matos setelah bomber andalannya Ezechiel N'Douassel memutuskan angkat kaki dan bergabung dengan Bhayangkara FC.
Manajer Persib, Umuh Muchtar tidak membantah minat Maung Bandung pada Bruno Matos. Akan tetapi, semuanya belum pasti.
Baca Juga: Liverpool Hantam Wolves, Berikut Klasemen Terbaru Liga Primer Inggris
"Iya (kabar Bruno Matos). Semoga saja dapat," kata Umuh ketika dihubungi wartawan, Kamis (23/1/2020).
"Tapi, untuk urusan Matos, saya serahkan kepada manajemen lebih dulu. Saya belum bisa menjabarkan apapun dulu soal ini," tambahnya.
Penampilan Matos bersama Bhayangkara FC memang cukup memukau. Tampil di 17 pertandingan, Matos mencetak sembilan gol.
Baca Juga: Garuda Select kalah Tipis, Bagus Kahfi Soroti Pertahahan Inter Milan U-17
Sebelumnya, pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster sudah mengucapkan salam perpisahan kepada Bruno Matos. Selain Matos, Munster juga berterima kasih kepada Anderson Salles.
Matos dan Salles memang tak mendapat perpanjangan kontrak. Namun Munster tetap mengakui kontribusi keduanya yang turut mengantar The Guardians finis di posisi lima besar Liga 1 2019.
"Terima kasih kepada Anderson Salles dan Bruno Matos atas kontribusi dan dedikasinya membawa Bhayangkara FC akhiri musim lalu di peringkat keempat klasemen," kata Paul Munster dikutip dari laman resmi klub.
Baca Juga: Hambali Tholib Yakin Bisa Bersinar di Persebaya karena Dilatih Aji Santoso