Resmi! Alfath Fathier Dikontrak Persija Jakarta Tiga Tahun

Alfath Fathier dikontrak Persija selama tiga tahun ke depan.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Senin, 30 Desember 2019 | 13:00 WIB
Alfath Fathier kini resmi jadi milik Persija Jakarta. (Dok. Persija)

Alfath Fathier kini resmi jadi milik Persija Jakarta. (Dok. Persija)

Bolatimes.com - Desas-desus soal karier Alfath Fathier akhir terjawab sudah. Eks bek kiri Madura United itu kini resmi berseragam Persija Jakarta untuk tiga tahun ke depan. 

Perekrutan Alfath sendiri dinilai tepat. Sebab pemain berlabel timnas itu memiliki potensi untuk menjadi bek sayap terbaik sebagai suksesor Ismed Sofyan yang kini sudah menua.

CEO Persija, Ferry Paulus, menyatakan diboyongnya Alfath ke Persija karena ia pemain yang serba bisa. Pemain 23 tahun itu bisa bermain di lebih dari satu posisi dengan sama baiknya.

Baca Juga: Rekor Gemilang Liverpool di Akhir 2019, Tak Pernah Kalah di 50 Laga Kandang

“Persija resmi memboyong Alfath Fathier. Alfath mampu mengisi pos bek kanan dan kiri dan berpotensi menjadi bek sayap terbaik Indonesia. Kami berharap Alfath dapat memberikan kemampuan terbaiknya,” ujar Ferry Paulus, seperti dikutip dari laman resmi klub.

Sebagai informasi, selain bisa bermain sebagai bek sayap, Alfath juga bisa bermain sebagai penyerang sayap ketika dibutuhkan. Kemampuannya tersebut juga membuat dirinya menjadi langganan Timnas Indonesia, salah satu aksi yang paling diingat saat tampil di Piala AFF 2018.

Alfath sendiri musim lalu tampil sebanyak 26 laga dengan mencetak dua gol dan lima assist bersama Madura United. Salah satu gol diciptakannya saat Laskar Sape Kerrab menahan Persija dengan skor 2-2 di Stadion Ratu Pamelingan.

Baca Juga: Saat Kalahkan Wolves, Liverpool Kenakan Embles Emas untuk Pertama Kalinya

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak