Bolatimes.com - CEO PSS Sleman, Fatih Chabanto, buka suara mengenai rumor Seto Nurdiantoro bakal menjadi asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Seto dikabarkan akan menjadi asisten bersama Indra Sjafri.
Rumor Seto dan Indra akan menjadi asisten Shin Tae-yong sudah ramai di media sosial, dan mungkin saja menjadi kenyataan mengingat Seto belum ada kesepakatan perpanjangan kontrak antara Seto dengan PSS.
Begitu pula dengan Indra Sjafri, mengingat Timnas Indonesia U-22 tidak memiliki agenda di tahun 2020.
Baca Juga: Liverpool Menggila dan Chelsea Tumbang, Ini Klasemen Terbaru Liga Inggris
Fatih menjelaskan pihaknya masih terus berkomunikasi dengan Seto terkait perpanjangan kontrak. Namun, hingga saat ini masih belum mencapai kesepakatan.
"Kontrak memang harus diperpanjang. Sudah ada pembicaraan tiga kali. Dia tidak sekali datang atau dua kali datang," kata Fatih saat dihubungi wartawan, Kamis (26/12/2019).
Fatih mengaku rela melepas Seto jika memang ia ditunjuk PSSI untuk mendampingi Shin Tae-yong.
Baca Juga: Digadang Jadi Asisten Shin Tae-yong, Seto Nurdiantoro: Doanya Saja
"Bagaimana juga buat negara tidak apa lah. Bukan kita meninggalkan Seto, pilihan wajar Merah Putih," ucapnya.
"Kalau timnas harusnya kita dukung. Memang Seto bilang belum ada tawaran dari klub. Kalau sudah pindah klub dia bohong berarti, kalau timnas, kan bukan klub," pungkasnya.
Shin Tae-yong rencananya akan diperkenalkan kepada publik pada, Sabtu (28/12/2019). Perkenalan tersebut akan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, bersamaan dengan laga final Liga 1 Putri antara Tira-Persikabo vs Persib Bandung.
Baca Juga: Sudah Berkepala Empat, Ismed Bersyukur Kontraknya Diperpanjang Persija