Lengkap Sudah, Ini Tiga Tim Liga 1 2019 yang Turun Kasta Musim Depan

Tiga posisi terbawah sudah dipastikan ditempati Perseru Badak Lampung FC, Semen Padang, dan Kalteng Putra.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Minggu, 15 Desember 2019 | 13:00 WIB
Pesepak bola Semen Padang FC, Muhammad Rifqi (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Perseru Badak Lampung FC bersama rekan setimnya Agung Prasetyo (kiri) dan Rido Yoku (kanan), pada pertandingan Liga 1 2019 di Stadion GOR H Agus Salim Padang, Sumatera Barat, Jumat (21/6/2019). (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Pesepak bola Semen Padang FC, Muhammad Rifqi (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Perseru Badak Lampung FC bersama rekan setimnya Agung Prasetyo (kiri) dan Rido Yoku (kanan), pada pertandingan Liga 1 2019 di Stadion GOR H Agus Salim Padang, Sumatera Barat, Jumat (21/6/2019). (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Bolatimes.com - Kendati Liga 1 2019 masih menyisakan dua laga, tiga tim sudah dipastikan terdegradasi. Hingga tuntas laga ke-32, Jumat (14/12/2019) malam, tiga posisi terbawah sudah dipastikan ditempati Perseru Badak Lampung FC, Semen Padang, dan Kalteng Putra.

Tiga tim tersebut harus turun kasta karena selisih tujuh poin dari penghuni posisi 15. Alhasil, kalau pun menyapu dua kemenangan pada dua pertandingan terakhir, mereka tetap berada di tiga terbawah.

Saat ini posisi ke-15 atau batas akhir zona degradasi dihuni oleh Persela Lamongan dengan 40 poin. Perseru Badak Lampung yang berada satu strip di bawahnya saat ini baru mengumpulkan 33 poin.

Baca Juga: Liverpool Kokoh di Puncak, Berikut Hasil dan Klasemen Terbaru Liga Inggris

Jika pun Perseru dalam dua pertandingan terakhir meraih kemenangan, tim yang bermarkas di Lampung itu hanya akan mendapatkan maksimal 39 angka, dan itu masih kurang satu angka dari Persela Lamongan.

Pelatih dan pemain Semen Padang menghampiri suporter mereka saat berlaga di luar kandang (istimewa)
Pelatih dan pemain Semen Padang menghampiri suporter mereka saat berlaga di luar kandang (istimewa)

Semen Padang menjadi tim terakhir yang mengalami degradasi setelah pada partai hidup mati dengan PSIS Semarang, tim Kabau Sirah takluk 0-2.

Hasil tersebut membuat Semen Padang hanya mengoleksi 31 poin dari 32 laga. Jika tim Kabau Sirah menang di dua laga terakhir, mereka cuma mampu mengumpulkan 38 angka atau masih kurang tiga angka dari batas degradasi.

Baca Juga: Eks Striker Manchester United Sarankan Arsenal Rekrut Carlo Ancelotti

Kalteng Putra adalah tim pertama yang dipastikan terdegradasi. Hingga pekan ke-32, tim asal Kalimantan Tengah tersebut baru mengumpulkan 31 poin sehingga hingga akhir musim nanti hanya akan meraih 38 poin maksimal.

Sementara itu Bali United sudah memastikan menjadi juara Liga 1 musim 2019 karena poin yang mereka raih sulit dikejar tim yang terdekat di bawah tim dari pulau dewata itu.

Hingga laga menyisakan dua pertandingan, Bali United sudah mengumpulkan 64 poin, sedangkan Borneo FC yang menempati posisi kedua hanya memiliki 49 poin.

Baca Juga: Link Live Streaming Liverpool vs Watford, Duel Bumi dan Langit

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak