Visioner, Ini Alasan Tavares Kerap Libatkan Pemain Muda Persija Jakarta

Ia kerap membawa pemain U-20 di skuat Persija saat menghadapi kompetisi.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Sabtu, 09 November 2019 | 09:00 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan kontra Semen Padang di Stadion Patriot, Bekasi, Selasa (15/10/2019). (Dok. Persija)

Pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan kontra Semen Padang di Stadion Patriot, Bekasi, Selasa (15/10/2019). (Dok. Persija)

Bolatimes.com - Persija Jakarta kerap menyertakan sejumlah pemain muda saat melakoni pertandingan. Pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares punya alasan khusus kenapa hal tersebut dilakukan.

Memang, beberapa kali Tavares menyertakan pemain Persija U-20 di skuat senior. Seperti Al Hamra Hehanussa, Taufik Hidayat, serta dua pemain yang turun saat melawan Semen Padang, Kamis (7/11/2019) yaitu Resky Fandi Witriawan serta Adrianus Dwiki.

Resky bermain lugas di sektor kiri saat menggantikan Rezaldi Hehanussa pada menit ke-57. Ia membayar kepercayaan pelatih Edson dengan membuat kesulitan sisi kanan penyerangan Semen Padang.

Baca Juga: Hajar Hong Kong, Timnas Indonesia U-19 Puncaki Grup K

Sedangkan Dwiki juga bermain baik di sektor tengah saat menggantikan peran Ryuji Utomo di menit ke-75. Beberapa kali umpan matangnya sempat merepotkan barisan belakang Semen Padang.

Meski pada akhirnya Persija gagal mendapat kemenangan. Ini karena kedua tim bermain imbang 2-2.

Tavares mengaku sangat senang melihat perkembangan para pemain muda dalam timnya saat ini. Menurutnya, apa yang diperlihatkan saat ini untuk mempersiapkan tim di masa depan.

Baca Juga: Tembus Semifinal China Open, Kevin/Marcus Pecahkan Rekor Ganda Korsel

"Jadi inilah saatnya kami harus memikirkan generasi selanjutnya tim ini untuk musim berikutnya. Apalagi di laga kemarin kami tidak bisa menurunkan beberapa pemain," kata Tavares.

Absennya beberapa pemain seperti Riko Simanjuntak, Ramdani Lestaluhu, Rachmad Hidayat serta Tony Sucipto memang membuat pelatih asal Brasil memutar otak.

Namun, di satu sisi diturunkannya pemain muda jadi nilai positif bagi Persija. Apalagi dari awal Tavares sangat suka dengan pemain-pemain muda.

Baca Juga: Manchester City Punya Rekor Buruk di Anfield, Ini Respon De Bruyne

Sementara itu, Dwiki yang mendapatkan kepercayaan mengaku bersyukur bisa merasakan debut bersama tim senior Macan Kemayoran --julukan Persija--. Ia menilai masih banyak kekurangan dan harus diperbaiki agar lebih baik lagi jika nantinya dapat kepercayaan kembali.

"Ya Puji Tuhan yang pasti sangat senang bisa debut di tim senior, yang pasti saya akan terus belajar dan kerja keras dan semoga ini menjadi awal yang baik untuk kedepan," ujarnya.

Baca Juga: Termasuk Gubernur, Kalteng Paling Banyak Diganjar Hukuman oleh Komdis PSSI

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak