Aksi David Maulana dan Beckham Putra Bikin Pelatih Hong Kong Terkesima

Selain David dan Beckham, Thorlakur juga mewaspadai tiga pemain Indonesia lainnya.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Jum'at, 08 November 2019 | 11:00 WIB
Kapten Timnas Indonesia U-19, David Maulana saat merayakan gol di Piala AFF U-18 2019 bersama rekannya. (Dok. PSSI)

Kapten Timnas Indonesia U-19, David Maulana saat merayakan gol di Piala AFF U-18 2019 bersama rekannya. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Hong Kong U-19, Thorlakur Arnason memuji dua gelandang Indonesia, yakni David Maulana dan Beckham Putra menjelang pertemuan kedua tim dalam laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020, Jumat (8/11/2019) malam WIB.

“Indonesia memiliki gelandang berkualitas mumpuni, yaitu pemain yang bernomor punggung 6 (David Maulana) dan nomor 7 (Beckham Putra),” ujar Thorlakur di Lapangan A Gelora Bung Karno, Jakarta, seperti dikutip dari Suara.com.

Menurut pelatih asal Islandia tersebut, David dan Beckham memiliki kemampuan yang baik dalam menguasai dan mendistribusikan bola kepada rekan-rekannya.

Baca Juga: MU Lolos ke Babak 32 Besar, Berikut Hasil Liga Europa Dini Hari Tadi

Thorlakur menyaksikan langsung permainan kedua pemain tersebut ketika Indonesia menaklukkan Timor Leste di laga perdana Grup K, Rabu (6/11/2019), dengan skor 3-1.

“Saya menyaksikan langsung pertandingan itu. Secara keseluruhan Indonesia merupakan tim yang bagus. Senang melihat kualitas sepak bola Indonesia terus meningkat. Para pemain ini akan membuat persepakbolaan Indonesia semakin kuat,” tutur pria yang juga menjabat direktur teknik Asosiasi Sepak Bola Hong Kong (HKFA) itu.

Pelatih tim nasional U-19 Hong Kong Amason Tholakur Mararnason. (Antara/Michael Siahaan)
Pelatih tim nasional U-19 Hong Kong Amason Tholakur Mararnason. (Antara/Michael Siahaan)

Selain David dan Beckham, Thorlakur menyebut ada tiga pemain Indonesia lain yang harus diwaspadai timnya. Namun, dia tidak menyebutkan secara rinci siapa pemain yang dimaksud.

Baca Juga: Untuk ke-13 Kalinya Persija Jakarta Gagal Menang di Stadion Haji Agus Salim

“Ketiga pemain ini sangat baik dalam situasi satu lawan satu. Kemampuan seperti itu jarang terlihat di dunia persepakbolaan saat ini,” sambung Thorlakur.

Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Hong Kong di laga kedua Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, mulai pukul 19.00 WIB. Sebelum pertandingan itu, mulai pukul 15.30 WIB berlangsung partai Timor Leste versus Korea Utara.

Indonesia untuk sementara menduduki puncak klasemen Grup K dengan tiga poin. Korea Utara dan Hong Kong yang sama-sama mengantongi satu poin berada di peringkat kedua serta ketiga. Peringkat keempat atau juru kunci dihuni oleh Timor Leste dengan nol poin.

Baca Juga: Catat! Berikut Jadwal Matchday 4 Liga Europa yang Dihelat Dini Hari Nanti

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak