Persebaya Alihkan Fokus Hadapi Tira Persikabo usai Laga Kontra PSM Ditunda

Laga melawan tuan rumah Tira Persikabo sendiri akan digelar pada 9 November mendatang.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Sabtu, 02 November 2019 | 20:00 WIB
Pelatih Aji Santoso (tengah) langsung memimpin sesi latihan Persebaya di Lapangan Polda Jatim. (Dok. Persebaya)

Pelatih Aji Santoso (tengah) langsung memimpin sesi latihan Persebaya di Lapangan Polda Jatim. (Dok. Persebaya)

Bolatimes.com - Buntut ditundanya laga melawan PSM Makassar, Aji Santoso selaku pelatih Persebaya Surabaya mengaku sedikit diuntungkan. Sebab, timnya jadi bisa memiliki waktu yang lebih lama untuk fokus menghadapi tuan rumah Tira Persikabo dalam lanjutan Liga 1 2019.

''Jujur kami justru sedikit diuntungkan dengan ditundanya laga melawan PSM, karena memberikan waktu yang sedikit lama untuk persiapan menghadapi pertandingan berikutnya,'' ungkap Aji Santoso, seperti dilansir dari laman resmi klub.

Laga melawan tuan rumah Tira Persikabo sendiri akan digelar pada 9 November mendatang. Agenda latihan hingga hari Rabu depan pun juga sudah disusun.

Baca Juga: VIDEO: Pesan Khusus Presiden FIFA untuk Kongres Luar Biasa PSSI

Sebelumnya, pada latihan kedua, Jumat (1/11/2019), Aji Santoso memberikan menu simulasi permainan. Tujuannya agar bisa mengetahui bentuk permainan yang diinginkan oleh nya.

''Kita tadi banyak latihan bentuk permainan. Mulai dari small, medium, hingga large set game, untuk menanamkan bentuk permainan yang sesuai dengan karakter Persebaya,'' ujar mantan pelatih Timnas Indonesia itu.

Selain karakter permainan, Aji juga ingin mengembalikan mentalitas pemain. Seperti diketahui, Baju Ijo pada laga sebelumnya mengalami kekalahan memalukan atas PSS Sleman di kandang sendiri.

Baca Juga: Seto Nurdiyantoro Targetkan PSS Sleman Curi Poin Hadapi PSIS Semarang

''Dari segi mental, Persebaya terkenal bermain agresif, tidak kenal lelah dan ngeyel, itu juga yang coba saya kembalikan,'' kata mantan kapten Persebaya aat juara Liga Indonesia pada 1997 tersebut.

Lebih lanjut, Aji Santoso juga mengatakan bahwa pendekatan yang ia lakukan sudah terlihat efeknya. Ia sudah merasakan kemajuan dari para pemainnya.

''Kita baru latihan dua kali, tapi saya sudah melihat aura positif dari para pemain. Mulai dari situasi, suasana, dan agresifitas anak-anak dalam menjalankan instruksi sudah bagus dan antusias,'' tandas pelatih 49 tahun itu.

Baca Juga: Kandang Rasa Tandang, PSIS Semarang akan Jamu PSS Sleman di Maguwoharjo

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak