Arema FC Tampil Edan Bungkam Persib Bandung 5-1

Enam gol tercipta di Stadion Kanjuruhan.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Selasa, 30 Juli 2019 | 21:12 WIB
Penjaga gawang Persib Bandung Muhammad Agil Savik (bawah) berusaha menghalau bola dari kaki pesepakbola Arema FC Riki Kayame (kiri) dalam pertandingan Liga I di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Selasa (30/7/2019). Arema sementara unggul atas Persib dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/nz.

Penjaga gawang Persib Bandung Muhammad Agil Savik (bawah) berusaha menghalau bola dari kaki pesepakbola Arema FC Riki Kayame (kiri) dalam pertandingan Liga I di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Selasa (30/7/2019). Arema sementara unggul atas Persib dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/nz.

Bolatimes.com - Arema FC berpesta gol saat menjamu Persib Bandung pada laga tunda pekan keempat Liga 1 2019. Di Stadion Kanjuruhan, Selasa (30/7/2019) malam WIB, Arema meluluh lantakkan sang tamu dengan skor mencolok 5-1!

Arema FC langsung tampil ofensif sejak awal laga. Menit keempat, tim berjuluk Singo Edan langsung memimpin lewat gol Dendi Santoso memanfaatkan crossing Sylvano Comvalius.

Semenit berselang, Arema FC menggandakan keunggulan jadi 2-0. Makan Konate sukses menaklukkan kiper tim tamu, M. Aqil Savik lewat tembakan kaki kanan.

Baca Juga: CEO Persija Buka Suara Sebab Dibatalkannya Final Leg Kedua Piala Indonesia

Arema FC kian menjadi-jadi pada menit ke-40. Tim tuan rumah unggul 3-0 setelah umpan dari tendangan bebas Konate berhasil disambar Arthur Cunha menjadi gol via tandukan.

Tak ada gol tambahan di sisa waktu babak pertama, meski Arema dan Persib sama-sama menekan. Arema unggul 3-0 atas Persib saat half-time.

Memasuki paruh kedua, Persib tetap tampil memble. Dua gol tambahan kembali menghujam gawang M. Aqil Savik.

Baca Juga: Pemain Atalanta Ini Datang Latihan Bawa Tas Bertandatangan Bintang Porno

Rivaldi Bawuo mencetak brace pada menit ke-68 dan ke-90 yang membuat tim tuan rumah unggul 5-0!

Persib baru bisa mencetak gol balasan di injury time babak kedua lewat winger Febri Hariyadi, yang tak lebih dari sekadar gol konsolasi bagi tim berjuluk Maung Bandung.

Dengan kemenangan impresif ini, Arema FC kini mantap bercokol di peringkat keempat klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 18 poin dari 10 pertandingan.

Baca Juga: Joao Felix Disebut Bakal Sukses Bersama Atletico Madrid, Asalkan....

Sementara itu, Persib Bandung saat ini berada di peringkat ke-11 dengan koleksi 13 poin dari 11 laga yang telah mereka jalani.

Susunan Pemain

Arema FC: Kurniawan Kartika Ajie, Arthur Cunha, Hamka Hamzah, Johan Ahmat Farizi, Agil Munawar, Jayus Hariono, Makan Konate, Hendro Siswanto, Riky Kayame, Dendi Santoso, Sylvano Comvalius. 

Baca Juga: Kejadian Ini Disebut Jadi Salah Satu Sebab Lukaku Ingin Hengkang dari MU

Persib Bandung: M. Aqil Savik, Achmad Jufriyanto, Indra Mustafa, Supardi, Ardi Idrus, Hariono, Esteban Vizcarra, Rene Mihelic, Febri Hariyadi, Ghozali Siregar, Artur Gevorkyan.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak