Prediksi Becamex Binh Duong vs Persija: Laga Sulit Bagi Macan Kemayoran

Kedua tim akan berusaha saling mengalahkan untuk memperebutkan posisi runner-up Grup G.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 01 Mei 2019 | 14:30 WIB
Pesepakbola Persija Jakarta, Riko Simanjutak dihalau pesepakbola Becamex Binh Duong, Nguyen Anh Tai saat laga matchday 1 Grup G Piala AFC 2019 kontra Becamex Binh Duong di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (26/2). [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Pesepakbola Persija Jakarta, Riko Simanjutak dihalau pesepakbola Becamex Binh Duong, Nguyen Anh Tai saat laga matchday 1 Grup G Piala AFC 2019 kontra Becamex Binh Duong di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (26/2). [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Bolatimes.com - Persija Jakarta bakal bertandang ke markas klub Vietnam, Becamex Binh Duong pada pertandingan kelima Grup G Piala AFC 2019 di Stadion Go Dau, Thu Dau Mot, Vietnam, Rabu (1/5/2019) sore pukul 17.00 WIB. Pertandingan ini sendiri sangat penting untuk kedua kesebelasan.

Kedua tim akan berusaha saling mengalahkan untuk memperebutkan posisi runner-up Grup G, agar bisa membuka peluang lolos ke babak semifinal zona Asia Tenggara Piala AFC 2019.

Saat ini, Becamex Binh Duong masih berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup G dengan poin tujuh dari empat pertandingan. Mereka unggul tiga angka dari Persija yang masih tertahan di peringkat ketiga dengan empat poin dari empat laga.

Baca Juga: Ngilu Banget, Aksi Bek India Ini Selamatkan Gawang dari Gol Berakhir Tragis

Macan Kemayoran akan menggusur Binh Duong jika berhasil memenangi pertandingan, meski perolehan poin sama.

Hal itu dikarenakan Persija Jakarta unggul head-to-head setelah kedua tim bermain imbang 1-1 pada pertemuan pertama akhir Februari 2019 lalu, di mana Macan Kemayoran jadi tuan rumah di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Meski demikian, pelatih Persija, Ivan Kolev menegaskan bukan perkara mudah mengalahkan Binh Duong. Dari segi kelengkapan tim, wakil Vietnam itu lebih diunggulkan. 

Baca Juga: Khawatirkan Trio Maut Liverpool, Valverde Punya Strategi Jitu

Pada laga kali ini, selain Marko Simic, Persija juga tidak akan diperkuat oleh Ryuji Utomo. Sang centre-back harus absen lantaran akumulasi kartu. 

Posisi Ryuji kemungkinan akan ditempati oleh Steven Paulle yang sudah bisa dimainkan setelah menjalani hukuman di laga sebelumnya. 

"Liga kami (Liga 1 2019) belum dimulai dan kami hanya bermain di Piala Indonesia, sehingga pemain belum dalam kondisi terbaik. Selain itu, kami juga akan kehilangan satu pemain (Ryuji), dan itu cukup mengecewakan," keluh Kolev.

Baca Juga: Sahabat Ezra Walian Ini Ukir Tiga Rekor Sekaligus Usai Bawa AJax Menang

"Saya kira pertandingan ini akan menarik, karena Binh Duong punya kekuatan yang bagus. Mereka juga dalam performa yang bagus, karena sudah menjalani kompetisi, tidak seperti kami. Tapi kami ingin menang di sini," tegas pelatih asal Bulgaria tersebut.

Prakiraan Susunan Pemain

Becamex Binh Duong (4-5-1): Pham Van Tien; Vo Hoang Quang, Veniamin Shumeiko, Ali Rabo, Nguyen Anh Tai; Tong Anh Ty, Le Tan Tai, Van Vu To, Nguyen Anh Duc, Ho Sy Giap; Victor Mansaray.

Pelatih: Tran Minh Chien (Vietnam)

Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Tony Sucipto, Steven Paulle, Maman Abdurrahman, Dany Saputra; Sandi Darman Sute, Ramdani Lestaluhu, Bruno Matos; Novri Setiawan, Bambang Pamungkas, Riko Simanjuntak.

Pelatih: Ivan Kolev (Bulgaria)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak