Makin Menua, Bambang Pamungkas: Saya Belum Habis

Bambang Pamungkas alias Bepe kini telah berusia 38 tahun.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Jum'at, 05 April 2019 | 15:00 WIB
Pemain Persija, Bambang Pamungkas. (dok persija)

Pemain Persija, Bambang Pamungkas. (dok persija)

Bolatimes.com - Striker veteran Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, mengaku akan berlatih ekstra demi memaksimalkan kemampuan yang dimiliki. Bepe, demikian nama akrabnya, optimis belum habis meski usianya sudah tidak muda lagi.

"Sepakbola profesional tidak mengenal kata kurang beruntung. Yang ada kurang siap dan harus berlatih kembali. Saya memang tidak muda lagi, tapi saya belum habis!", ungkap Bepe, sebagaimana dikutip dari Suara.com.

Pemain berusia 38 tahun ini baru saja mendapatkan kesempatan bermain sejak menit pertama oleh pelatih kepala Persija, Ivan Kolev. Ia bermain pada laga ketiga Grup G Piala AFC 2019 kontra tuan rumah Ceres Negros di Stadion Panaad, Bacolod, Filipina pada Rabu (3/4/2019).

Baca Juga: Siap Depak 6 Pemain, Solsksjaer Sudah Incar 4 Pemain Pengganti

Dalam laga tersebut, pemain yang sudah memiliki tiga anak itu tampil selama 89 menit sebelum digantikan oleh Ryuji Utomo. Namun, dipasang sebagai penyerang tengah dalam formasi 4-3-3, Bepe urung mencetak gol.

Bepe sebenarnya mendapatkan satu peluang emas pada babak pertama. Meneruskan umpan Ramdani Lestaluhu, sontekan pemain yang akrab dengan nomor 20 ini justru menyamping meski sudah berada di mulut gawang dan berdiri bebas tanpa pengawalan.

Menanggapi hal ini, Bepe tidak mau berkelit dengan alasan kurang beruntung. Baginya, kegagalan itu sebagai cambukan untuk dirinya berlatih lagi agar ada perbaikan ke depannya.

Baca Juga: Eden Hazard: Saya Lebih Baik dari Hudson-Odoi Saat Seusianya

"Menurut saya kurang beruntung itu pembenaran, tidak dapat dievaluasi, sulit maju jika selalu berdalih demikian," tutur pemain yang memang dikenal tegas di lapangan tersebut.

Alhasil, Bepe belum mampu membawa Persija meraih kemenangan. Bahkan, harus menyerah 0-1 dari Ceres Negros.

Terdekat, Persija akan menjamu Ceres Negros pada laga keempat Grup G Piala AFC 2019. Pertandingan rencananya bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 April mendatang.

Baca Juga: Pamit Pensiun, Pemain Italia Ini Dijemput Helikopter ke Tengah Lapangan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak