Bolatimes.com - Pemain Timnas Indonesia U-23 dan juga Barito Putra, Muhammad Rafi Syarahil, merasa sangat bahagia bisa mencetak satu gol dalam kemenangan 2-1 skuat Garuda Muda atas Brunei pada laga terakhir Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.
Rafi tercipta pada menit ke-79. Ia sukses mencetak gol melalui sepakan keras mendatar dari luar kotak penalti. itupun memastikan kemenangan tim Merah-Putih atas Brunei. Sementara satu gol sebelumnya berhasil disumbangkan oleh Dimas Drajad.
"Alhamdulillah ya, saya sangat bersyukur sekali soalnya ini kan gol pertama saya untuk timnas. Saya pertama kali membela timnas juga, dan ini gol saya. Jadi gol ini saya berikan untuk seluruh masyarakat Indonesia, terus juga untuk keluarga saya," ujar Rafi di laman PSSI.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2020, Spanyol dan Italia Tak Terbendung
Namun, kemenangan atas Brunei tidak membuat Indonesia urung lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2020. Sebab, dalam dua laga sebelumnya, anak asuh Indra Sjafri menjadi bulan-bulanan Thailand dan Vietnam.
Meski demikian, Rafi tidak ingin berkecil hati. Ia lebih memilih memetik pelajaran positif guna menghadapi even selanjutnya, yakni SEA Games 2019 di Filipina.
"Kedepannya pokoknya kita harus bisa lebih baik lagi. Lupakan pertandingan-pertandingan di kualifikasi ini, pokoknya tetap bangkit, dan tetap bela Indonesia," tutup gelandang pekerja keras tersebut.
Baca Juga: Sudah Tes Medis, PSIM Yogyakarta Segera Ikat Rekan Robin van Persie
Sebagai informasi, SEA Games 2019 akan segera dihelat di Manila, Filipina, pada 30 November hingga 11 Desember 2019. Pada ajang itu, Timnas Indonesia U-23 memiliki target yang tinggi, yakni mendapatkan medali emas.