Resmi Gabung Persebaya, Hansamu: Tim Impian Saya Sejak Kecil

Hansamu resmi didatangkan Persebaya Surabaya dari Barito Putera pada Rabu (16/1/2019).

Galih Priatmojo | Andiarsa Nata | BolaTimes.com
Rabu, 16 Januari 2019 | 21:00 WIB
Hansamu Yama Pranata menandatangani kontrak untuk Persebaya Surabaya (sumber: persebaya.id)

Hansamu Yama Pranata menandatangani kontrak untuk Persebaya Surabaya (sumber: persebaya.id)

Bolatimes.com - Hansamu Yama Pranata resmi bergabung dengan Persebaya Surabaya pada bursa transfer Liga 1 2019. Hansamu mengaku bergabung dengan Persabaya adalah adalah kado istimewa baginya karena tim yang berjuluk Green Force itu merupakan tim impiannya sejak kecil.

Hansamu resmi didatangkan Persebaya Surabaya dari Barito Putera pada Rabu (16/1/2019). Uniknya, penandatanganan kontrak pemain kelahiran Mojokerto itu bertepatan dengan ulang tahunnya yang ke-24.

Senyum bahagia pun langsung terlihat dari wajah Hansamu ketika manajemen Persabaya memberikan kejutan di hari ulang tahunnya tersebut. Hansamu mengaku bergabung dengan Persebaya menjadi kado istimewa baginya, ditambah lagi Green Force merupakan tim impiannya sejak kecil.

Baca Juga: Alvaro Morata dan Cesc Fabregas Ribut Hanya Gara-gara Telur

Hansamu Yama Pranata saat mendapat kejutan dari manejemen Persabaya di hari ualng tahunnya (sumber: persebaya.id)
Hansamu Yama Pranata saat mendapat kejutan dari manejemen Persabaya di hari ualng tahunnya (sumber: persebaya.id)

''Merupakan kado istimewa bagi saya bergabung dengan tim impian sejak kecil, Persebaya. Bisa dibilang salah satu mimpi saya terwujud hari ini. Mohon doanya untuk saya dan Persebaya kedepannya,'' kata Hansamu Yama dikutip dari persebaya.id.

Lebih lanjut, Hansamu Yama Pranata menambahkan siap memberikan kemampuan terbaiknya untuk Persebaya Surabaya di Liga 1 musim 2019. Apalagi dalam waktu dekat skuat Bajul Ijo akan melakoni pertandingan melawan Persinga Ngawi di babak 32 Besar Piala Indonesia.

''Yang pasti memberikan kemampuan terbaik dan maksimal bagi Persebaya. Di Liga 1 nanti, saya akan berusaha maksimal untuk membuat Persebaya lebih baik lagi dari musim kemarin. Saya akan langsung bergabung latihan pada Jumat lusa, sebab besok tidak ada sesi latihan,'' pungkas mantan kapten Timnas Indonesia itu.

Baca Juga: Terima Tawaran Jadi Komentator, Segini Bayaran Jose Mourinho Per Laga

Sementara dari pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman mengaku sudah bisa bernafas lega karena pemain yang diidam-idamkan akhirnya berlabuh ke Persebaya. Atas hal itu, pelatih yang akrab disapa Djanur itu pun mengucapkan terima kasih kepada Hansamu.

''Terima kasih kepada Yama yang mau bergabung bersama saya di Persebaya. Saya yakin lini belakang akan lebih solid,'' kata Djadjang Nurdjaman.

Hansamu Yama Pranata mendapat kontrak selama satu musim bersama Persebaya Surabaya atau hingga akhir kompetisi musim 2019.

Baca Juga: Barcelona Bantah Kabar Neymar Akan Kembali ke Camp Nou

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak