Bolatimes.com - Persija Jakarta keluar sebagai juara Liga 1 2018. Hal itu dipastikan usai Tim Macan Kemayoran mengalahkan Mitra Kukar 2-1 pada laga pekan pamungkas Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (9/12/2018) sore WIB.
Total, Persija mengumpulkan 62 poin dari 34 pertandingan di klasemen akhir Liga 1 2018. Persija unggul satu poin dari pesaing terdekat mereka, PSM Makassar, meski Tim berjuluk Juku Eja itu menang besar 5-1 atas tamunya, PSMS Medan di Stadion Andi Mattalata pada saat yang bersamaan.
Finis di peringkat teratas Liga 1 2018, Persija pun berhak ikut serta di babak play-off Liga Champions Asia untuk musim 2019.
Baca Juga: PSMS Medan, Mitra Kukar, & Sriwijaya FC Degradasi ke Liga 2 2019
Tidak hanya gelar juara, personel Persija juga menyabet gelar individual. Stefano Cugurra terpilih sebagai pelatih terbaik Liga 1 2018, sementata gelandang Rohit Chand terpilih sebagai pemain terbaik.
Teco -sapaan akrab Cugurra- mengalahkan dua kandidat lainnya, yaitu pelatih PSM Makassar, Robet Rene Alberts dan juru taktik Persib, Roberto Carlos Mario Gomez.
Sementara Rohit mengalahkan dua pesaingnya, yakni bomber Persebaya, David da Silva dan pemain PSM, Willem Jan Pluim.
Baca Juga: Kalahkan Mitra Kukar, Persija Jakarta Juara Liga 1 2018