Persebaya Surabaya Bisa Merangsek ke Papan Atas, Ini Syaratnya

Persebaya Surabaya yakin bisa merangkak ke papan atas.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Selasa, 27 November 2018 | 09:00 WIB
Persebaya Surabaya. [@officialpersebaya/Instagram]

Persebaya Surabaya. [@officialpersebaya/Instagram]

Bolatimes.com - Sukses membenamkan juara bertahan Liga 1 musim lalu, Bhayangkara FC dengan skor 1-0, Persebaya Surabaya membuka asa menuju papan atas klasemen sementara Liga 1 2018. Peluang itupun diyakini pelatih Djadjang Nurdjaman bisa tercapai namun ada syaratnya.

Kemenangan atas Bhayangkara FC di Gelora Bung Tomo, menandai hasil positif keempat secara beruntun yang diraih Persebaya Surabaya. Sebelumnya David da Silva dkk mampu menaklukkan tim-tim besar seperti Persija Jakarta, PSM Makassar dan mempermalukan Bali United.

Hingga saat ini Persebaya sudah mengoleksi 47 poin dan menduduki peringkat keenam klasemen sementara Liga 1 2018.

Baca Juga: Ini Resep Persebaya Sukses Benamkan Bhayangkara FC

Melihat performa anak asuhnya yang terus menanjak, Djanur pun meyakini Persebaya Surabaya berpeluang besar menyodok ke papan atas. Syaratnya, mereka harus bisa memenangkan dua laga terakhir yakni saat melawat ke markas PSMS Medan dan menjamu PSIS Semarang.

''Kalau penampilan kami bisa konsisten seperti saat ini bukan tidak mungkin kami bisa meraih enam poin tersisa dan berpeluang merangkak ke papan atas,'' terangnya seperti dikutip dari persebaya.id, Selasa (27/11/2018).

''Mudah-mudahan di papan atas. Barangkali lima besar,'' tambahnya.

Baca Juga: Del Piero Beberkan Sosok yang Berhasil Datangkan Ronaldo

Jelang menghadapi mantan klubnya, Djanur menegaskan bakal tetap profesional. Ia bahkan menargetkan bisa mencuri poin di kandang PSMS Medan.

''Persiapan memang agak pendek. Tapi saya ga mempermasalahkan itu termasuk lawan yang akan kami hadapi adalah eks anak asuh saya. Saya akan profesional. Kami tetap mengincar kemenangan saat menantang PSMS Medan. Meski mereka juga bakal berjuang keras untuk lepas dari ancamana degradasi,'' jelasnya.

 

Baca Juga: AC Milan Enggan Bahas Zlatan Ibrahimovic

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak