Bolatimes.com - Raja Liga 1, Sylvano Comvalius secara resmi mengumumkan bahwa dirinya sudah tidak lagi terikat kontrak dengan klub liga Thailand, Suphanburi FC.
Comvalius yang merupakan mantan pemain Bali United musim lalu pindah ke Suphanburi FC pada Januari 2018, ia kemudian bermain selama kurang lebih delapan bulan di Thailand sampai Agustus 2018.
Ia sempat dipinjamkan Suphanburi FC ke klub asal Belanda, FC Volendam dengan kontrak hingga akhir musim 2018/2019 mendatang.
Baca Juga: Kejanggalan Penalti PSMP Mojokerto Putra, Pengaturan Skor Liga 2?
''Mulai hari ini, saya tak lagi menjadi bagian dari Suphanburi FC. Saya ingin berterima kasih kepada pihak klub. Terutama para pemain yang telah memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Saya tak akan melupakan kenangan saya bermain di Thailand,'' tulis Comvalius melalui akun Instagram pribadinya.
“Mereka selalu berhasil membuat saya tersenyum di masa-masa yang sangat sulit. Saya sangat menikmati perjuangan saya di Thailand. Saya juga ingin berterima kasih kepada pelatih fisik Suphanburi FC, Tommy, yang telah melatih saya selama empat bulan terakhir,” tambah pemain asal Belanda ini.
Penyerang berusia 30 tahun itu sempat berjaya di Liga 1 Indonesia bersama Bali United hingga mencetak 37 gol yang memecahkan rekor Raja Liga 1 yang selama ini dipegang oleh pemain Bandung Raya, Peri Sandria dengan 34 gol pada 1994/1995.
Baca Juga: Saddil Ramdani Siap Main Saat Persija Jakarta vs Persela Lamongan
Sylvano Comvalius gagal menunjukkan performa yang gemilang bersama Suphanburi. Di musim 2018 lalu, ia hanya tampil di tujuh pertandingan dan gagal mencetak satu pun gol.