Bolatimes.com - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, benar-benar kecewa dengan hasil yang diraih oleh anak asuhnya atas PSIS Semarang. Terlebih kekalahan kali ini begitu mencolok, yakni tiga gol tanpa balas.
Persib Bandung menelan kekalahan 0-3 dari tuan rumah PSIS Semarang pada pekan ke-31 Liga 1 2018 di Stadion Moch. Subroto, Magelang, Minggu (18/11/2018). kemenangan Laskar Mahesa Jenar lahir melalui aksi Bruno Silva pada menit ke-17, Hari Nur Yulianto (69'), dan Ibrahim Conteh (75').
Menurut Mario Gomez, Persib Bandung sebenarnya tampil dengan bagus dan memiliki banyak peluang. Namun, kenyataan hasil di lapangan, tiga gol berserang ke gawang I Made Wirawan, dan itu membuat dirinya kecewa.
Baca Juga: Bali United Berambisi Putus Tren Positif Persebaya Surabaya
''Babak pertama kami bermain bagus. Di babak kedua kami memiliki banyak peluang, tapi tak berbuah gol. Saya sendiri meyayangkan kami kebobolan banyak gol,'' kata Mario Gomez saat konferensi pers selepas pertandingan, Minggu (18/11/2018).
Sementara itu, Puja Abdila yang mewakili para pemain hanya bisa mengucapkan permintaan maaf kepada seluruh pendukung Maung Bandung. Ia menegaskan bersama rekan-rekan telah berusaha semaksimal mungkin.
''Saya mohon maaf karena kalah, kami sudah berusaha. Sekali lagi, kami mohon maaf,'' kata gelandang 21 tahun itu.
Baca Juga: Bruno Silva Menggila, PSIS Semarang Benamkan Persib Bandung 3-0
Kekalahan atas PSIS membuat Persib Bandung terpaku di posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 2018 dengan raihan 49 poin. Pasukan Mario Gomez gagal menggeser Persija Jakarta yang sebelumnya hanya bermain imbang 2-2 ketika bersua PSM Makassar.