Cristiano Ronaldo Jadi Inspirasi Egy dkk Kalahkan Uni Emirat Arab

Egy Maulana Vikri beberkan bagaimana Timnas Indonesia U-19 mampu comeback di laga ketiga fase grup hingga kalahkan Uni Emirat Arab

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Jum'at, 26 Oktober 2018 | 17:45 WIB
Pemain Timnas Indonesia U - 19 Egy Maulana Vikri (kanan) menggiring bola yang dihadang pemain Timnas Uni Emirat Arab Eid Khamis dalam penyisihan Grup A Piala Asia U - 19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (24/10/2018). Indonesia berhasil melaju ke perempat final setelah menjadi ''runner up'' dengan menaklukkan Uni Emirat Arab 1 - 0. (ANTARA FOTO / Sigid Kurniawan)

Pemain Timnas Indonesia U - 19 Egy Maulana Vikri (kanan) menggiring bola yang dihadang pemain Timnas Uni Emirat Arab Eid Khamis dalam penyisihan Grup A Piala Asia U - 19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (24/10/2018). Indonesia berhasil melaju ke perempat final setelah menjadi ''runner up'' dengan menaklukkan Uni Emirat Arab 1 - 0. (ANTARA FOTO / Sigid Kurniawan)

Bolatimes.com - Penyerang Timnas Indonesia U-19, Egy Maulana Vikri membeberkan rahasia kemenangan skuat Garuda Nusantara atas Uni Emirat Arab hingga akhirnya bisa lolos ke babak perempatfinal Piala Asia u-19 2018. Pemain Lechia Gdansk itu menyebut sosok Cristiano Ronaldo lah yang jadi sumber inspirasi.

Sebagaimana diketahui, Egy dan beberapa pemain Garuda Nusantara lainnya banyak mendapat kritikan dari suporter tanah air usai tampil buruk saat menghadapi Qatar di laga kedua penyisihan Grup A Piala Asia U-19 lalu. Namun meski mendapat tekanan besar, Egy dkk memilih fokus dan akhirnya mampu menyudahi partai ketiga penyisihan grup dengan sukses dan melenggang ke fase gugur.

''Saya belajar dari pemain luar negeri. Seperti Ronaldo, berapa banyak yang menghujat dia yang menekan dia. Dia fans-nya dan haters-nya lebih banyak dari saya,'' kata Egy.

Baca Juga: Duh! Jelang Hadapi Jepang, Egy dan Todd Justru Dibekap Cedera

''Ronaldo bisa (bemain bagus), kita harus belajar banyak dari dia. Kami masih berumur 18 tahun, rasanya tak adil tapi banyak yang menghujat. Saya dan teman-teman saya juga dihujat. Tapi memang ini resiko kami. Jadi kita optimistis,'' tambah Egy.

Hujatan dan tekanan yang besar sempat membuat skuat Timnas Indonesia U-19 drop termasuk Egy Maulana Vikri hingga jelang melawan Uni Emirat Arab (UEA) pada laga pamungkas Grup A Piala Asia U-19 2018, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Rabu (24/10/2018). Namun, Egy dkk berhasil membuktikan di laga tersebut dan membuat Garuda Nusantara lolos ke perempat final dengan kemenangan tipis 1-0.

Lebih lanjut, Egy mengatakan para pemain Lechia Gdansk memberi selamat atas keberhasilan Timnas Indonesia U-19 melaju ke perempat final. Meski, Egy ditandu keluar karena menderita cedera, dan digantikan Rafli Syaharil pada menit ke-68.

Baca Juga: Juventus Ingin Boyong De Gea Secara Gratis

''Mereka bilang selamat bisa masuk delapan besar. Semoga lolos ke Piala Dunia. Sampai bertemu di Polandia,'' ujarnya.

Seperti diketahui, tim semifinalis Piala Asia U-19 2018 dipastikan melaju ke Piala Dunia U-20. Ajang tersebut bakal digelar di Polandia pada 2019 mendatang.

 

Baca Juga: Dalami Peran Sebagai Susi Susanti, Laura Basuki Rela Lakukan Ini

Berita ini sudah dimuat di suara.com

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak