Bolatimes.com - Persib Bandung berhasil meriah poin penuh saat bertandang ke markas sementara Borneo FC, Stadion Batakan, Balikpapan dengan skor tipis 0-1, Senin (17/9/2018) malam WIB.
Perjuangan Persib untuk mencetak gol memang selalu mengalami kebuntuan di markas Borneo FC. Bahkan, memasuki babak kedua, tim tuan rumah mencoba balik menekan pertahanan Persib.
Kebuntuan Persib pecah pada menit ke-82 lewat kaki kanan Ghozali Siregar. Berawal dari pergerakan Jonathan Bauman, bola liar berhasil dimanfaatkan Ghozali untuk dikonversi menjadi gol lewat sepakan kaki kirinya.
Baca Juga: Catat! Jadwal Siaran Langsung Liga 1 Selasa 18 September 2018
Tertinggal satu gol, Borneo FC coba meningkatkan tensi serangan, namun kokohnya pertahanan Persib Bandung membuat skor 0-1 bertahan hingga peluit akhir pertandingan.
Usai pertandingan, salah satu akun twitter suporter Borneo FC, @PusamCasual mengunggah satu foto yang memperlihatkan bench stadion Batakan yang rusak.
positif thinking ajah deh,, mungkin saking girangnya bisa ngalahin Borneo FC. Ckckckc. [menang] anak Emas mah bebas hukuman Komdis?? cincai Lah ya.. pic.twitter.com/CpDzEoRXyn
Baca Juga: Hasil Rapat Exco PSSI: Luis Milla Tetap Pelatih Timnas Indonesia!
— PusamCasual (@PusamCasual) September 17, 2018
Foto tersebut memperlihatkan kaca bench yang sebelumnya disebut digunakan oleh Persib Bandung pecah, dalam keterangan foto itu disebutkan hal itu terjadi setelah tim tamu merayakan gol.
''Positif thinking ajah deh, mungkin saking girangnya bisa ngalahin Borneo FC,'' tulis @PusamCasual.
Belum ada keterangan resmi dari kedua tim maupun dari pihak Stadion Batakan mengenai hal ini. Hingga Selasa. (18/9/2018) unggahan tersebut telah mengundang reaksi dari netizen.
Baca Juga: Pulang dari Masjid, Kante Terima Undangan Makan Malam Penggemar
Borneo FC menunggunakan Stadion Batakan sebagai stadion kandang sementara mereka selama Stadion Segiri, Samarinda masih dalam proses renovasi.
Sesuai keputusan verifikasi PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyatakan Stadion Segiri Samarinda tidak layak dari sektor pencahayaan. PT Liga menetapkan batas pencahayaan stadion untuk pertandingan Liga 1 2018 yaitu 800 Lux, sedangkan Stadion Segiri hanya 400 lux.
Diketahui stadion yang menjadi homebase Persiba Balikpapan ini disuplai kapasitas listrik sekitar 4,3 megawatt dari PLN. Penerangan stadion juga menggunakan lampu LED, satu sisi tribun 135 buah atau total 270 buah yang menghasilkan pencahayaan sebesar 2.300 lux.
Baca Juga: Maradona Sukses Raih Kemenangan Saat Debut di Meksiko