Belum Dapat Kepastian, PSSI Pasrah Jika Egy Tak Perkuat Timnas

PSSI pasrah jika Egy tak mampu ikut bersama Timnas Indonesia U-19 melakoni Piala Asia U-19.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Sabtu, 15 September 2018 | 19:15 WIB
Penyerang Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri. (Dok. dziennikbaltycki.pl).

Penyerang Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri. (Dok. dziennikbaltycki.pl).

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-19 terus menggenjot latihan jelang menghadapi Piala Asia U-19 yang akan dimulai pada 18 Oktober mendatang. Sayang, sejak sebulan menjalani rangkaian latihan di Yogyakarta hingga uji coba terakhir kontra Sleman United, Sabtu (15/9/2018) tak ada sosok Egy Maulana Vikri.

PSSI sendiri sudah beberapa kali menjalin komunikasi dengan pihak Lechia Gdansk di mana tempat Egy melanjutkan karier sepak bolanya. Namun hingga kini tampaknya urung ada titik temu.

Sekretaris jenderal (Sekjen) PSSI Ratu Tisha Destria pun berharap agar Lechia Gdansk bisa melepas Egy Maulana Vikri untuk memperkuat Timnas Indonesia U-19 di ajang Piala Asia U-19. Bahkan, Egy diharapkan bisa bergabung sebelum bergulirnya turnamen.

Baca Juga: Ditunggu PSSI, Luis Milla Asyik Main Bola di Spanyol

Hanya saja, PSSI tidak bisa memaksakan agar Egy bisa bergabung. Apalagi, Liga Polandia tempat Egy merumput masih bergulir.

''Kalau pun tidak melepas memang bukan salah mereka (Lechia Gdansk). Posisinya kita harus siap. Di sepak bola, kompetisi development. Namun kami sudah mengirimkan request sejak pekan lalu,'' kata Tisha.

Ia menjelaskan PSSI telah mengirimkan surat kepada Lechia Gdansk, klub tempat Egy bermain saat ini. Namun, hingga saat ini belum juga ada jawaban dari klub asal Eropa Tengah itu.

Baca Juga: Melihat Lagi Yazia Diaz, Si Cantik yang Memiliki Mata Indah

''Kita lihat. Kami sudah mengirimkan surat. Kalau kirim surat sudah ada, kami tunggu jawaban dari Lechia kapan untuk masalah waktu,'' tambahnya.

Saat ini Egy memang mulai menghiasi susunan pemain Lechia dalam kompetisi teratas. Pemain asal Sumatera Utara itu juga sudah membuktikan kualitasnya bersama tim satelit Lechia Gdansk II.

Piala Asia U-19 sendiri akan berlangsung di Indonesia. Sebagai tuan rumah, Garuda Nusantara tergabung di Grup A bersama Uni Emirat Arab, Qatar dan Taiwan.

Baca Juga: Dua Pilarnya Absen, Spurs Pincang Hadapi Liverpool

Pertengahan September ini, skuat asuhan Indra Sjafri juga akan melakoni uji coba melawan Thailand dan China. Egy diharapkan bisa berpartisipasi sebagai persiapan jelang Piala Asia U-19 ini.

 

Berita ini sudah dimuat di suara.com

Baca Juga: Begini Jawaban PSSI Soal Isu Simon McMenemy Pelatih Timnas

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak