Menpora Akan Bawa Kasus dengan Oknum The Jakmania ke Jalur Hukum

Peristiwa pemukulan anak menpora terjadi saat Persija menjamu Persebaya di Stadion PTIK.

Stephanus Aranditio | BolaTimes.com
Jum'at, 29 Juni 2018 | 07:30 WIB
Menpora, Imam Nahrawi (Sumber: Suara.com)

Menpora, Imam Nahrawi (Sumber: Suara.com)

Bolatimes.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi tidak tinggal diam melihat anaknya dipukul oleh oknum Jakmania. Rencananya, Imam bakal menempuh jalur hukum terkait tindakan tersebut.

Aksi kekerasan tersebut terjadi ketika laga Persija Jakarta kontra Persebaya Surabaya di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, Selasa (26/6/2018). Dua anak Menpora yang menyaksikan duel ini secara langsung di stadion, kena pukul oleh oknum pendukung Macan Kemayoran tersebut.

Kejadian bermula saat Persebaya mencetak gol pada menit ke-20. Tentu, gol tersebut membuat dua anak Imam. Nahrawi lompat kegirangan.

Baca Juga: Jepang Vs Polandia Masih Imbang di Babak Pertama

Tentunya, hal itu membuat Jakmania yang hadir di Stadion PTIK merasa tidak senang. Suporter setia Persija itu meminta keduanya untuk turun dan keluar dari stadion.

Ketika hendak turun, salah satu anak dari menpora mendapat bogem mentah dari oknum Jakmania tersebut. Imam mejelaskan pihaknya akan menempuh jalur hukum mengingat ini kekerasan fisik.

"Pihak Persija lewat Gede Widiade (direktur utama Persija) sudah bertemu dengan pelaku dan akan diajak bertemu saya. Tapi karena ini soal kekerasan fisik maka saya harap aparat Kepolisian menangkapnya untuk diproses hukum," kata Imam.

Baca Juga: Legenda Jerman Beberkan Dosa Joachim Low di Timnas Jerman

"Orang tua mana yang tega lihat anaknya dipukul orang lain seperti itu. Ini wajib diproses hukum karena bukti dan saksi sudah ada, tunggu apalagi," tambah politisi Partai Kebangkitan Bangsa tersebut.

Pertandingan antara Persija Jakarta kontra Persebaya Surabaya berakhir imbang 1-1.

 

Baca Juga: Potret Kecantikan Margaret Natsuki, Pacar Shinji Kagawa

Berita ini sudah ditayangkan di suara.com

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak