Bolatimes.com - Penyerang sekaligus top scorer SC Telstar, Melvin Platje tengah santer dikabarkan akan membela klub Indonesia pada putaran kedua Liga 1 musim 2018.
Kabar itu pun turut dibenarkan pihak SC Telstar melalui manajer tekniknya, Piet Buter yang mengatakan bahwa Indonesia akan menjadi labuhan baru Platje. Bahkan penyerang asal Belanda itu dikabarkan tengah berada di Indonesia untuk melakukan negosiasi.
"Dia telah atau sedang berada di Indonesia, dan melakukan negosiasi di sana. Namun, tidak diketahui apakah dia setuju," tutur Buter seperti dikutip Bolatimes.com dari NH Nieuws.
Baca Juga: Marcelo Beri Pernyataan Mengejutkan Soal Rumor Perginya Ronaldo
Sementara di Indonesia, klub yang santer dikaitkan dengan pemain berkebangsaan Belanda itu adalah Bali United. Hal ini tak lepas dari keberadaan pemain 30 tahun itu yang dikabarkan berada di Pulau Dewata.
Selain itu, Bali United kerap menjadi destinasi utama para pemain dari negeri kincir angin. Hal ini terbukti dengan adanya Nick van der Velden, Stefano Lilipaly dan Irfan Bachdim (pemain Indonesia berdarah Belanda) serta Sylvano Comvalius yang pernah meraih sukses dengan skuat Serdadu Tridatu.
Seberapa hebat Melvin Platje?
Baca Juga: Ronaldo Beri Sinyal Segera Pergi dari Real Madrid
Platje bermain untuk SC Telstar, klub kasta kedua Liga Belanda atau Eerste Divisie. Pada musim 2017/2018 bisa dibilang menjadi musim yang mengesankan bagi dirinya.
Pasalnya, ia berhasil menjadi top scorer klub dengan jumlah 14 gol. Jumlah yang besar bagi Platje yang sudah empat tahun tak mencetak lebih dari 10 gol.
Pada musim ini pula, mantan pemain FC Volendam itu berhasil mencatatkan 35 pertandingan. Kesempatan yang paling banyak sebagai kariernya saat membela sebuah klub. Sebelumnya ia hanya bermain sebanyak delapan laga saat membela Lommel, 12 laga bersama Hasna Rostock dan 12 laga bersama Brest.
Bisa dibilang, musim 2017/2018 merupakan kebangkitan kembali Platje yang pernah tajam pada 2014/2015 saat bermain untuk VVV di Eerste Divisie.
Baca Juga: Persija Jakarta Bidik Curi Tiga Poin di Kandang PS TIRA
Bolatimes.com/Irwan Febri Rialdi