Ini Deretan Gol Kontroversi di Liga 1

Laga penutup pekan kesembilan Liga 1, antara Persela Lamongan vs Persija Jakarta yang digelar kemarin Minggu, hingga kini masih jadi buah bibir.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Senin, 21 Mei 2018 | 20:03 WIB
Persela/Instagram

Persela/Instagram

Bolatimes.com - Laga penutup pekan kesembilan Liga 1, antara Persela Lamongan vs Persija Jakarta yang digelar kemarin Minggu, hingga kini masih jadi buah bibir.

Pada laga yang digelar di Stadion Surajaya, Persela Lamongan berhasil menggulung skuat Macan Kemayoran dengan skor 2-0. Kemenangan tersebut mengerek posisi Persela Lamongan ke urutan 5. Sedangkan Persija Jakarta terjun ke posisi 13 klasemen sementara Liga 1.

Namun bukan soal kesuksesan Persela Lamongan mampu melenggang ke papan atas klasemen Liga 1 yang jadi perbincangan. Tetapi, lantaran salah satu gol yang berhasil dilesakkan skuat Joko Tingkir tersebut ternyata berbau kontroversi.

Ya, gol pertama yang dilesakkan oleh Diego Assis ramai dibicarakan lataran dianggap tidak sah. Pemain yang pernah merumput di Liga Thailand bersama Thai Honda Ladkrabang tersebut disinyalir melesakkan gol menggunakan tangan.

kontroversi tersebut dicetak Diego di menit ke-84. Bermula dari umpan lambung Saddil Ramdani dari sisi kiri wilayah pertahanan Persija, bola disambar Diego Assis dengan tendangan gunting dan membentur tiang kiri gawang Persija, bola rebound didorong dengan tangan kembali oleh Diego dan masuk gawang.

Pemain Persija sontak memprotes gol menggunakan tangan itu, tetapi wasit Annas Aprilindi dan perangkat hakim garis tetap mengesahkannya lantaran memang proses yang dilakukan Diego sangatlah cepat.

Tak berselang lama Shohei Matsunaga menggandakan keunggulan Persela Lamongan melalui tendangan keras dari luar kotak pinalti. Keunggulan untuk Persela bertahan hingga pertandingan usai.

Nah, jauh sebelum ramai gol yang dilesakkan Diego Assis, ternyata sejumlah pemain ini juga pernah menciptakan gol kontroversi di Liga Indonesia.

Berikut Bolatimes sajikan

Dua gol kontroversi Cristian Gonzales bawa Arema FC Menang

Pertandingan Arema FC vs Bali United yang berlangsung di Stadion Gajayana pada Sabtu 17/6/2017 musim lalu menjadi salah satu yang menyedot perhatian.

Skuat Singo Edan berhasil mengamankan tiga poin di kandang setelah menang 2-0 atas Bali United.

Namun dua gol yang diborong Cristian Gonzales tersebut berbau kontroversi.

pertama di menit 38 lewat titik putih dianggap tidak sah. Para pemain Bali United memprotes bahwa bek Abdurrahman tidak menjatuhkan El Loco. Namun keputusan wasit tidak berubah dan tetap memberikan hadiah pinalti kepada Arema FC.

Unggul 1-0, Arema FC kembali memperbesar keunggulan di babak kedua, tepatnya di menit 52. Lagi-lagi melalui Cristian Gonzales.

kedua ini juga tak kalah kontroversinya, sebab sebelum bola masuk ke gawang terlebih dulu mengenai tangan pemain naturalisasi asal Uruguay tersebut.

Wasit pun lagi-lagi tetap bergeming bahwa gol tersebut sah.

Arema FC akhirnya memenangi laga dengan skor akhri 2-0.

Ezechiel dianulir

Masih di pertandingan musim 2016/2017. Kali ini yang mengalami nasib sial adalah Persib Bandung.

Menghadapi Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, skuat Maung Bandung kalah tipis atas seteru abadinya tersebut 1-0.

Namun yang menyakitkan, kekalahan tersebut meninggalkan misteri. Misteri tersebut yakni lesakkan gol lewat sundulan Ezechiel N'Douassel di paruh awal babak pertama.

kontroversi tersebut terjadi di menit ke 28. Saat itu Ezechiel terbang di depan gawang, menanduk bola dari sepakan pojok. Bola yang disundul tersebut memantul ke tanah dan langsung meluncur deras ke mulut gawang.

Kondisi lapangan yang diguyur hujan membuat cengkraman kiper Persija Jakarta Andritany Ardhyasa luput. Bola pun menjebol jala atas gawangnya. Begitu bola mendarat, Andritany menyapu bola hingga masuk ke bidang permainan kembali.

Ezechiel yang meyakini itu gol, langsung melakukan selebrasi. Tapi itu tak berlangsung lama sebab asisten wasit tak mengangkat bendera tanda gol sehingga laga tetap dilanjutkan oleh wasit asal Australia Shaun Evans.

Persib juga mengakhiri laga dengan 10 orang lantaran Vladimir Vujovic diusir wasit setelah mendapat akumulasi kartu kuning.

 

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak