Bolatimes.com - Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott diklaim setuju untuk dipinjamkan lagi oleh Ipswich Town. Sang pelatih melemparkan kode ada klub dari level berbeda yang tertarik dengan bek berusia 20 tahun ini.
Pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna mengatakan bahwa dirinya ingin meminjamkan Elkan Baggott untuk mendapatkan menit bermain. Sang pemain sebelumnya juga telah dipinjamkan ke beberapa klub, termasuk Gillingham FC serta Cheltenham Town FC.
"Kami pikir yang terbaik bagi Elkan untuk mendapatkan menit bermain di peminjaman musim ini. Elkan setuju dengan rencana itu dan kami telah berkomunikasi dengan klub yang berbeda," ucap McKenna dikutip dari TWTD, Rabu (12/7/2023).
Baca Juga: Silsilah Keluarga Staffan Qabiel, Pemain Berdarah Campuran yang Dipanggil TC Timnas Indonesia U-17
Meski begitu, negosiasi belum rampung dan kepindahan bek berusia 20 tahun ini bakal selesai dalam beberapa minggu ke depan.
Nah, untuk klub bek timnas Indonesia, Kieran McKenna menyebutkan ada level yang berbeda. Kemungkinan demi mendapat menit bermain, Elkan Baggott bakal dikirim ke klub yang berkompetisi di kasta lebih rendah.
Pasalnya Ipswich Town musim ini berhasil promosi ke Divisi Championship. Kemungkinan besar, Elkan akan dipinjamkan ke tim kasta ketiga Liga Inggris.
Baca Juga: Bukan Hanya 34 Pemain yang Dipanggil TC, Bima Sakti Lakukan Seleksi Timnas Indonesia U-17 di 12 Kota
"Ada minat dari level yang berbeda untuk keduanya (Elkan dan Panutche Camara). Belum ada yang disepakati. Komunikasi datang melalui klub, tapi terkadang melalui agen juga. Jadi kami akan melihat setiap peluang yang datang," imbuhnya.
Menarik dinantikan klub baru Elkan Baggott di musim 2023/2024. Tentu Ipswich Town akan mencari tim yang siap untuk memberikan kepercayaan bagi bek timnas Indonesia agar berkembang pesat.
Baca Juga: Duo Wonderkid-nya Dapat Panggilan Seleksi Timnas Indonesia U-17, Begini Tanggapan PSS Sleman