Bolatimes.com - Rodrigo Barrios jadi perbincangan setelah memberi perhatian pada Jordi Amat usai laga Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday, Senin (19/6/2023) kemarin.
Jordi Amat tampil sebagai starter pada laga tersebut. Namun, Timnas Indonesia harus menerima kekalahan dengan skor 0-2. Meski kalah, performa Jordi Amat dan kolega banyak diapresiasi, mengingat selisih ranking kedua tim yang terpaut jauh.
Jordi Amat pun mendapat dukungan dari Rodrigo Barrios seperti yang terlihat dari unggahan Insta Story miliknya.
Baca Juga: Tak Disangka, Pemain Keturunan Indonesia Jadi Incaran Finalis Liga Champions 2022/2023
"Tentu kapten. Pengalaman yang indah. Selamat," tulis Rodrigo Barrios.
Rodrigo Barrios sendiri bukan sosok asing bagi Timnas Argentina. Ia merupakan pelatih fisik Lionel Messi dan kawan-kawan di Piala Dunia 2022.
Lantas, seperti apa sepak terjang dari Rodrigo Barrios?
Baca Juga: Ivar Jenner dan Rafael Struick Kompak di Timnas Indonesia, Netizen: Upin dan Ipin Versi Indonesia
Tidak banyak informasi yang bisa didapatkan mengenai latar belakang Rodrigo Barrios. Namun sosok asal Argentina ini sudah terjun di dunia kepelatihan lebih dari 15 tahun.
Barrios sendiri punya spesialisasi sebagai pelatih fisik sehingga semua perjalanan kariernya dilalui sebagai pelatih fisik di berbagai klub.
Baca Juga: Sepi Peminat, Segini Harga Jersey Marselino Ferdinan di KMSK Deinze yang Disebut Kemahalan
Menurut catatan Transfermarkt, Rodrigo Barrios pernah menjadi pelatih fisik di klub asal Argentina, Estudiantes. Ia mulai menjabat di sana pada November 2008 hingga Juni 2015.
Selama masa jabatannya di sana, prestasi terbaik Rodrigo Barrios adalah membawa Estudiantes menjuarai Copa Libertadores pada 2009.
Setelah meninggalkan Estudiantes pada Juni 2015, Barrios bergabung menjadi pelatih fisik di Al Hilal. Total tiga musim ia berada di Arab Saudi.
Baca Juga: Menang 10-0 Atas Tetangga Indonesia Tak Bikin Pakar Sepak Bola Malaysia Bangga, Ini Alasannya
Selama tiga musim, Barrios membantu Al Hilal meraih gelar juara Liga Arab Saudi, King Cup dan Super Cup hingga runner-up Liga Champions Asia.
Atas prestasinya yang impresif, Rodrigo Barrios ditunjuk menjadi pelatih fisik Timnas Argentina pada Mei 2018 atau saat ia masih menjabat di Al Hilal.
Setelah ia meninggalkan Al Hilla, ia fokus bersama La Albiceleste. Di sana, ia menjabat hingga Desember 2022. Ia berjasa membawa Argentina menjuarai Copa America, Fillanesia, hingga Piala Dunia 2022.
Usai kesuksesan bersama Argentina, Rodrigo Barrios kemudian direkrut oleh Johor Darul Takzim pada Januari 2023 kemarin sebagai pelatih fisik.