Bolatimes.com - Lionel Messi dirumorkan tidak ikut ke Indonesia. Padahal menurut laporan Argentina sejatinya La Pulga dijadwalkan bermain seperti biasa, tapi ada satu hal yang menjadi kendala.
Timnas Indonesia akan menjamu Argentina dalam FIFA Matchday pada 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Sebelum melawan timnas Indonesia, Argentina lebih dulu bakal menghadapi Australia di China. Dalam pertandingan itu, Lionel Scaloni disebut akan menurunkan skuad utama, termasuk Lionel Messi.
Baca Juga: Pelatih Palestina Bantah Tampil Bertahan saat Tahan Imbang Timnas Indonesia
Kabar buruknya, eks Barcelona dan PSG tersebut malah disebut tidak akan ikut ke Indonesia. Sebab, pemain berusia 35 tahun dilaporkan memilih berlibur bersama.
Nah, media Argentina lalu blak-blakan rencana awal Messi awalnya dijadwalkan ikut ke Indonesia. Akan tetapi, pilihannya yang berlabuh ke Inter Miami menjadi kendala.
Sebagaimana diketahui, Messi resmi berlabuh ke Inter Miami usai kontraknya habis bersama PSG. Hal itu membuatnya harus mengurus masalah pribadinya untuk tinggal di Amerika Serikat.
Baca Juga: Ditahan Imbang, Pelatih Palestina: Timnas Indonesia Sangat Kuat
Selain itu, Inter Miami juga memaksa La Pulga untuk membela klub pada Juli mendatang. Jadwal padat itu yang kemudian mengubah rencana Messi dari awalnya dijadwalkan ke Indonesia dan kini dirumorkan malah batal.
"Banyak yang menyebut bahwa debut Messi di Inter Miami akan dilakukan pada 21 Juli melawan Cruz Azul dari Meksiko di Piala Liga, turnamen resmi yang diikuti tim MLS dan Liga Meksiko," tulis laporan Ole disadur Kamis (15/6/2023).
"Messi akan menutup musim 2022/2023 melawan Australia. Di Jakarta fans akan dibiarkan ingin melihat salah satu pemain terbaik, Ide awal Leo adalah seperti biasa tampil bersama rekan satu tim. Tapi pergantian liga dan benua mempercepat waktu. Di Amerika mereka mengharapkannya (Messi) pada awal Juli dan Leo butuh liburan sebelumnya," imbuh laporan media Argentina.
Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Tampil Apik saat Hadapi Palestina
Walau demikian, masih belum ada pengumuman resmi apakah Messi bakal absen. Patut dinantikan terkait kedatangan La Pulga jelang lawan timnas Indonesia di FIFA Matchday 19 Juni mendatang.