Bolatimes.com - Timnas Vietnam U-22 berhasil meraih kemenangan meyakinkan 3-1 atas Timnas Singapura U-22 pada laga Grup B SEA Games 2023 di Stadion Visakha, Phnom Penh, Rabu (3/5/2023).
Tim asuhan Philippe Troussier cukup mendominasi pertandingan. Bahkan, The Young en Star sudah unggul 2-0 di babak pertama.
Dua gol Vietnam lahir dari aksi Nguyen Van Tung ada menit ke-36 dan Nguyen Thai Son (44').
Baca Juga: Harimau Malaya Masuk Grup Neraka di SEA Games 2023, Eks Pelatih Malaysia Tetap Santuy
Di babak kedua, Vietnam kembali menambah keunggulan setelah mendapat durian runtuh pada menit ke-79. Pemain Singapura, Mohamed Ilhan, yang bermaksud melakukan clearance justru menjadi bunuh diri.
Singapura kemudian mendapatkan gol hiburan pada masa injury time setelah gantian pemain Vietnam, Vu Tien Long, yang melakukan bunuh diri setelah salah mengantisipasi crossing Muhammad Syahadat.
Skor akhir pun menjadi 3-1 untuk kemenangan Vietnam. Hasil ini membuat mereka semakin kokoh di puncak klasemen dengan perolehan enam poin dari pertandingan. Sementara Singapura di posisi juru kunci dengan dua kekalahan.
Baca Juga: Pelatih Latih Klub Indonesia, Pelatih Myanmar U-22 Klaim Sudah Tahu Kualitas Garuda Muda