Bolatimes.com - Manajer Kamboja, Keisuke Honda menjadi perbincangan karena penampilan nyetriknya di SEA Games 2023. Perdana Menteri Kamboja Hun Sen pasang badan ketika sang pelatih dicerca.
Gaya nyentrik Keisuke Honda terlihat ketika mendampingi Kamboja pada laga kontra Timor Leste di matchday pertama Grup A SEA Games 2023 pada Sabtu (29/5/2023).
Pelatih asal Jepang itu mengenakan outfit antimainstream untuk seorang juru taktik, dengan mengenakan celana pendek dan kemeja pendek warna hitam lengkap dengan sandal.
Baca Juga: Putus Kontrak dengan Bali United, Kiper Timnas Indonesia Pilih Kembali ke Klub Masa Kecilnya
Mengutip Soha.vn, seorang pengguna facebook May Sokun mengkritik outfit yang dikenakan Keisuke Honda pada laga lawan Timor Leste.
Namun, mayoritas warga Kamboja membela Keisuke Honda. Bahkan, Perdana Menteri Kamboja Hun Sen turun tangan.
Hun Sen meminta pengguna Facebook yang mencela Keisuke Honda untuk meminta maaf.
Baca Juga: Persija Jakarta Dihubungi Klub Eropa, Ditantang Lakoni Uji Coba
"Jika Anda orang Khmer, segera minta maaf kepada Honda," ujar Hun Sen saat penerimaan kontigen Kamboja pada 1 Mei seperti diwartakan Khmermote.
Pada kesempatan itu, Hun Sen yang mengatakan, "Saya mencintai dan menghormati Honda. Sebagai orang asing, dia mencintai orang Khmer, membantu para pemain Khmer dan Kamboja".
Tak berselang lama, May Sokun menghapus postingannya di Facebook tekait Honda. Ia juga meminta maaf dan memuji Honda dalam wawancara di Stadion Olimpiade.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Cyrus Margono, Kiper Keturunan Indonesia yang Urus Naturalisasi Secara Mandiri
Kamboja kekinian bercokol di urutan pertama klasemen sementara Grup A dengan empat poin setelah imbang lawan Filipina, Selasa (2/5).
Selanjutnya, tim Keisuke Honda bakal menghadapi Myanmar di matchday ketika SEA Games 2023 pada 7 Mei mendatang.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Malaysia U-22 vs Laos, Grup B SEA Games 2023 Hari Ini