Bolatimes.com - Malaysia U-22 menjadi sorotan karena datang terlambat ke SEA Games 2023. Anak asuh Elangowan Elavarasan tiba di Kamboja sehari sebelum pertandingan pertama mereka.
Hari ini Rabu (3/5/2023) Malaysia akan melawan Laos. Tim muda Harimau Malaya punya persiapan singkat karena baru datang Selasa (2/5/2023).
Datang terlambat ke SEA Games 2023, Malaysia mengaku tidak takut. Pasalnya mereka sudah menyiapkan langkah tidak terduga dengan mengirimkan mata-mata terlebih dahulu.
"FAM dikatakan sudah memberangkatkan dua staf pada 27 April lalu untuk memantau situasi dan menonton beberapa pertandingna yang sudah dimulai 29 April," tulis laporan utusan.com.my dikutip Rabu (3/5/2023).
Di sisi lain, pelatih Malaysia, E. Elavarasan juga tidak khawatir terkait cuaca di Kamboja. Hal itu dianggap tidak akan menggaunggu penyesuaian diri tim muda Harimau Malaya.
"Pemain perlu menyesuaikan diri. Cuaca di sini (Kamboja) sama dengan Malaysia. Terkait persiapan kami, memang saya akui sangat singkat hanya tiga hari, tapi kami telah mengumpulkan pemain terbaik yang dimiliki negara ini," ucap Elavarasan.
Baca Juga: Media Malaysia Iri dengan Timnas Indonesia U-22, Eks Pelatih Garuda Diseret
Malaysia sendiri tergabung di grup berat dalam SEA Games 2023 bersama Vietnam, Thailand, Singapura, dan Laos. Meski begitu, Elavarasan optimis anak asuhnya bissa bersaing dan lolos ke semifinal.