Bolatimes.com - Calon pemain Timnas Indonesia, Ivar Jenner gagal membuat klubnya Jong Utrecht meraih kemenangan pada laga lanjutan kasta kedua Liga Belanda 2022-2023. Jong Utrecth harus mengakui keunggulan FC Eindhoven dengan skor 0-2.
Pada laga yang digelar di Stadion Jan Louwers pada Sabtu (29/4/2023) dini hari WIB, Ivar Jenner main penuh selama 90 menit.
Jong Utrecht berusaha untuk mencetak gol. Tapi sayangnya, Ivar Jenner cs harus kebobolan lebih dahulu di menit ke-6. Sepakan Naofal Bannis menjebol gawang Jong Utrecht.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Filipina di SEA Games 2023 Sore Ini
Selang lima menit usai terciptanya gol, Ivar Jenner justru kena apes karena mendapatkan kartu kuning.
Namun hal tersebut tak membuat Jong Utrecht mengendorkan serangan. Ivar Jenner cs mencoba membongkar pertahanan lawan.
Baca Juga: Absen Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023, Ronaldo Kwateh Curhat Sedih
Keasyikan menyerang, justru Jong Utrecht kebobolan gol lagi. Charles Andreas Brym menjadi pencetak gol yang dilesakkan pada menit ke-24.
Di babak kedua, Jong Utrecht mampu mengimbangi permainan yang dilancarkan FC Eindhoven. Namun tetap, Ivar Jenner cs masih kesulitan untuk membuka keran golnya. Begitu juga dengan sang tuan rumah yang kesulitan untuk menambah pundi-pundi golnya.
Kekalahan dari FC Eindhoven ini sekaligus membuat Jong Utrecht masih berkutat di dasar klasemen atau tepatnya peringkat 20. Saat ini, mereka memiliki koleksi 26 poin.
Baca Juga: Jadwal Dua Wakil Indonesia di Semifinal Badminton Asia Championship 2023 Hari Ini
Laga selanjutnya, IVar Jenner cs akan bertanding melawan FC Den Bosch pada Selasa (9/5/2023) di Sportcomplex Zoudenbalch.