Bolatimes.com - Justin Hubner dipastikan gagal melanjutkan naturalisasi. Hal ini terungkap oleh salah satu Exco PSSI, Arya Sinulingga.
"Jadi kita tidak melanjutkan untuk naturalisasi terhadap Hubner, karena ada permintaan Hubner yang tidak bisa kita penuhi," kata Arya Sinulingga seperti dikutip dari Antara.
Hal ini tentunya membuat syok pencinta sepak bola Tanah Air. Pasalnya, kehadiran pemain Belanda ini sudah ditunggu-tunggu.
Baca Juga: Profil Akbar Arjunsyah, Bek Anyar Persija Jakarta Jebolan Liga 2
Tak sedikit dari mereka yang langsung melakukan unfollow akun Instagram Justin Hubner. Namun, pemain Belanda ini tetap cuek kehilangan followers.
Ia justru membagikan sebuah kabar dimana dirinya hendak melakukan persiapan membela Wolves U-21.
Hal ini terungkap dalam unggahan Insta-Story pribadinya, @justinhubner5.
Baca Juga: Deretan Bintang Sepak Bola Dunia yang Rayakan Idul Fitri Tahun Ini
Terlihat Justin mengenakan jersey kebanggaan klub berwarna hitam. Wajahnya pun terlihat serius jelang laga melawan Fulham.
Sayangnya, Wolves U-21 harus takluk dari Fulham dengan skor 2-1. Ia bermain selama 90 menit.
Satu hal yang pasti, Justin Hubner takkan pernah lagi membela Timnas Indonesia. Ia otomatis bakal berjuang memperebutkan satu posisi di lini belakang Timnas Belanda, entah itu skuad U-20, U-21 maupun senior.
Baca Juga: Bidik Emas SEA Games 2023, Timnas U-22 Dinasihati Legenda Sepak Bola Indonesia